Dua Opsi Partai Golkar untuk Ridwan Kamil: Maju Jadi Gubernur Jabar atau DKI Jakarta, Warga Pilih Mana?

12 September 2023, 19:15 WIB
Mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. /YouTube/PRFM 107,5 News Channel

MAPAY BANDUNG - Teka-teki masa depan Ridwan Kamil kian terjawab, hal tersebut diungkapkan oleh Partai Golkar, tempat di mana sang mantan Gubernur Jabar bernaung. 

Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia memaparkan, bahwa partai sudah menyiapkan karir politik untuk Ridwan Kamil.

Dalam keterangannya, Partai Golkar telah menyiapkan dua opsi karir politik bagi Ridwan Kamil, di antaranya maju kembali sebagai Calon Gubernur Jabar atau sebagai Cagub DKI Jakarta pada Pilkada 2024.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Daerah Terkecil di Jabar! Bukan Cimahi Apalagi Bandung

Ahmad menegaskan, belum ada perencanaan untuk menjadikan Ridwan Kamil sebagai bakal Cawapres dari bakal capres manapun.

Sementara untuk Cawapres Prabowo Subianto, Partai Golkar mengusulkan sang Ketua Umum yaitu Airlangga Hartarto.

"Sampai sekarang kita masih putuskan Airlangga Hartarto," kata Ahmad Doli, yang dikutip MapayBandung.com dari ANTARA, Selasa 12 September 2023.

Baca Juga: Pemuda Tasikmalaya Ini Beruntung, Dapat Avanza Hanya Rp9.000 dari Live Streaming Flash Sale di Shopee Live

Ahmad menjelaskan, keputusan Partai Golkar mendorong Airlangga Hartarto untuk maju di pemilihan presiden, merupakan amanat Munas, Rapimnas dan Rakernas partai.

Airlangga Hartarto merupakan nominasi di urutan pertama untuk menjadi Cawapres Prabowo Subianto dari Koalisi Indonesia Maju.

Selain nama Airlangga Hartarto, ada nama Menteri BUMN Erick Thohir yang diusulkan Partai Amanat Nasional (PAN).

Baca Juga: Pelatih Legenda Persib Sedih di Laga Kontra Dortmund di Siliwangi, Kenapa? Ini Penyebabnya

"Waktu itu kan disepakati, nanti akan dibicarakan secara musyawarah bersama-sama," katanya.

Pada kesempatan yang sama, ia juga membantah klaim PDIP yang menyebut Ridwan Kamil diusulkan menjadi kandidat Cawapres untuk Ganjar Pranowo.

Menurut Ahmad, tidak ada rencana Partai Golkar mengusulkan Ridwan Kamil untuk jadi pendamping capres dari PDIP.***

____________________________________

Ikuti berita terbaru lainnya dengan mengikuti artikel MapayBandung.com selengkapnya di Google News, KLIK DI SINI.

Editor: Haidar Rais

Tags

Terkini

Terpopuler