7 Peristiwa Penting Sepanjang Sejarah di Bulan Rajab, Satu Diantaranya Keruntuhan Khalifah Turki Utsmani

- 13 Januari 2024, 20:15 WIB
7 peristiwa penting dalam sejarah umat Islam yang terjadi pada bulan Rajab
7 peristiwa penting dalam sejarah umat Islam yang terjadi pada bulan Rajab /freepik.com/deEYEns

 

MAPAY BANDUNG - Bulan Rajab dianggap sebagai bulan yang dimuliakan, di mana Rahmat Allah melimpah kepada hamba-Nya.

Selama bulan ini, terdapat berbagai peristiwa besar yang memiliki makna mendalam bagi umat Islam. Mengutip kanal YouTube Penerus Para nabi, terdapat tujuh peristiwa besar yang terjadi di bulan Rajab.

Dihrapkan dengan mengetahui peristiwa besar tersebut, dapat menambah pengetahuan tentang sejarah dan berbagai cerita yang terkandung di dalamnya.

Baca Juga: 1 Amalan di Bulan Rajab Ini Setara dengan 80 Tahun! Syekh Ali Jaber Mengingatkan Jangan Sampai Terlewat

Peristiwa pertama yang disorot adalah kelahiran Ali bin Abi Thalib pada tanggal 13 Rajab, 23 tahun sebelum Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam hijrah ke Madinah.

Ali bin Abi Thalib, sebagai tokoh utama dalam sejarah Islam, lahir pada bulan ini tentu saja menambah keistimewaan bulan Rajab.

Peristiwa besar kedua yang diungkapkan berkaitan dengan masa dakwah Nabi Muhammad SAW di Mekah. Pada saat itu, umat Islam menghadapi persekusi dan penyiksaan oleh kaum kafir Quraisy.

Menghadapi situasi tersebut, Nabi Muhammad SAW memerintahkan umatnya untuk hijrah ke Habasyah, sebagai langkah untuk menghindari konflik yang tidak diinginkan.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x