Baca Kalimat Ini Sebelum Minum, Ustadz Adi Hidayat Sebut Bakal Jadi Pahala

- 30 Desember 2022, 22:00 WIB
Ustadz Adi Hidayat mengatakan, dengan membiasakan diri mengucap doa yakni lafal Basmallah, aktivitas apapun termasuk minum jadi ibadah.
Ustadz Adi Hidayat mengatakan, dengan membiasakan diri mengucap doa yakni lafal Basmallah, aktivitas apapun termasuk minum jadi ibadah. /YouTube Adi Hidayat

MAPAY BANDUNG - Sahabat muslim, tahukah Anda bahwa ada satu kalimat yang pahalanya luar biasa.

Jika kita membaca kalimat ini sebelum melakukan aktivitas, maka kegiatan yang kita lakukan akan bernilai ibadah dan mendapat pahala, tak terkecuali membaca kalimat ini sebelum minum.

Pendakwah Ustadz Adi Hidayat mengatakan, dengan membiasakan diri mengucap doa yakni lafal Basmallah, maka aktivitas apapun akan bernilai ibadah.

"Ada orang saat minum, bukan airnya yang menjadi persoalan, yang menjadi persoalan ketika diminum Bismillah. Kalimat itulah yang mengantarkan setiap kehidupannya menjadi ibadah" tegas Ustadz Adi Hidayat dalam YouTube Hijarah Time, yang dikutip MapayBandung.com pada Jumat 30 Desember 2022.

Baca Juga: Aglonema Tidak Tumbuh Tunas? Tenang! Ini 3 Cara Agar Aglonema Cepat Bertunas

Dengan mengucap 'bismillahirrahmanirrahim', maka akan dicatat sebagai pahala.

"Pahala itulah yang akan diberikan kepada orang ini, saat ia kembali kepada Allah," ungkapnya.

Menurutnya, sifat minum yang melekat terkandung manfaat keberkahan akibat rasa takwanya kepada Allah SWT.

Baca Juga: Amalkan Dzikir Ini 3 Kali Sehari, Jangan Kaget Jika Rezeki Datang Tiba-tiba, Begini Penjelasan Syekh Ali Jaber

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x