Benarkah Paku dan Silet Bisa Masuk ke Dalam Tubuh Karena Sihir? Ini Penjelasan Ustadz Khalid Basalamah

- 28 April 2022, 09:45 WIB
Ustadz Khalid Basalamah memberi penjelasan mengenai benda tajam yang sering dijadikan media sihir seperti paku dan silet.
Ustadz Khalid Basalamah memberi penjelasan mengenai benda tajam yang sering dijadikan media sihir seperti paku dan silet. /YouTube Khalid Basalamah Official

Ustadz Khalid Basalamah menerangkan bahwa benda tajam yang keluar dari tubuh seseorang yang sedang diruqyah itu menjadi pertanda bahwa sihir yang ada telah dikeluarkan.

Benda-benda itu bisa masuk dari bahan-bahan makanan yang telah disihir.

Baca Juga: Sambut Lebaran dengan 7 Pilihan Warna Cat Rumah Minimalis Ini, Rezeki Mengalir Deras Sepanjang Tahun

Selain itu memang ada juga yang sengaja dimasukan ke dalam tubuh oleh bangsa Jin.

"Memang benda itu dengan cara sihir dengan dua cara, pertama di makanan yang dikonsumsi, atau memang ada jin yang memasukan ke dalam tubuhnya," terang Ustadz Khalid.

Maka jika kemudian seseorang muntah kemudian ada semacam benda tajam silet atau paku itu adalah kiriman-kiriman sihir yang berhasil dikeluarkan.

"Karena jin itu mampu masuk berinteraksi di dalam tubuh manusia asal memang benteng tubuh manusia itu terbuka," kata Ustadz Khalid.

Baca Juga: 1 Syawal 1443 H, Jakarta International Stadium Jadi Tempat Sholat Idul Fitri

Termasuk dari bangsa jin memang dibekali kemampuan oleh Allah SWT namun kemampuan mengirim dan memindahkan benda ini disalahgunakan oleh para jin kafir jahat.

Para jin jahat itulah yang kemudian disebut setan dari kalangan Jin kemdian bersekutu dengan para penyihir dukun dan lainnya untuk melakukan praktik sihir.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah