Kebutuhan Dunia dan Akhirat Allah Cukupi, Hanya dengan Rutin Baca Dzikir Ini, Kata Ustadz Khalid Basalamah

- 12 April 2022, 18:00 WIB
Ustadz Khalid Basalamah sebut inilah waktu yang tepat untuk membaca dzikir Hasbunallah Wanikmal Wakil.
Ustadz Khalid Basalamah sebut inilah waktu yang tepat untuk membaca dzikir Hasbunallah Wanikmal Wakil. /Tangkapan Layar Youtube/Islam Terkini

MAPAY BANDUNG - Dalam salah satu ceramahnya, Ustadz Khalid Basalamah mengungkapkan mengenai amalan dzikir yang sangat dianjurkan dibaca untuk memenuhi kebutuhan.

Adapun, amalan dzikir yang Ustadz Khalid Basalamah sebutkan ini merupakan amalan yang bisa memenuhi kebutuhan di dunia dan juga di akhirat bagi siapa saja yang membacanya.

“Dzikir ini dianjurkan dibaca 7 kali dan ini untuk memenuhi semua kebutuhan kita,” ungkap Ustadz Khalid Basalamah, seperti yang dikutp MapayBandung.com melalui kanal YouTube Islam Terkini pada Selasa 12 April 2022.

Lebih lanjut berikut ini adalah dzikir yang disarankan dibaca agar kebutuhan dunia dan akhirat terpenuhi.

Baca Juga: Benarkah Nuzulul Quran Terjadi Pada Lailatul Qadar? Syekh Ali Jaber Beri Penjelasan Tak Terduga

“Hasbiyallahu laa ilaaha illa huwa 'alaihi tawakkaltu wahuwa robbul 'arsyil 'adzim.”

Artinya: Cukuplah Allah sebagai penolong bagiku tidak ada tuhan yang berhak disembah kecuali Dia, kepada-Nya lah aku menyerahkan urusanku atau tawakal dan Dialah pemilik arsy yang besar atau agung.

Nabi Muhammad SAW bersabda sebagai berikut:

“Barang siapa yang membaca ketika pagi dan sore hari sebanyak 7 kali maka Allah akan mencukupkan baginya dari segala kebutuhan dunia dan akhirat yang menjadi keinginan dan juga cita-citanya.” (HR Ibnu Sunni No 71 Secara Marfu)

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x