Apakah Sudah Ada Manusia di dalam Surga? Ustadz Abdul Somad: Nabi Muhammad dulu Pernah Masuk Surga

- 21 Maret 2022, 20:30 WIB
Caption dan Sumber: Ustad Abdul Samad bertausiah dalam channel taman surga/https://youtube.
Caption dan Sumber: Ustad Abdul Samad bertausiah dalam channel taman surga/https://youtube. /

MAPAY BANDUNG - Surga merupakan sebaik-baiknya tempat kembali yang tentu diinginkan oleh setiap manusia.

Tidak sedikit orang yang bertanya apakah surga telah diisi oleh manusia? Apakah sudah ada kehidupan di surga?

Dalam salah satu ceramahnya, Ustadz Abdul Somad atau yang lebih dikenal dengan UAS menerangkan mengenai hal ini.

“Apakah di Surga sudah ada penghuninya? Nabi Muhammad dulu pernah masuk dalam Surga untuk melihat kondisi di Surga,” ungkap UAS, seperti yang dikutip MapayBandung.com melalui kanal YouTube Taman Surga (dot) Net pada Senin 21 Maret 2022.

Baca Juga: Inilah Gatal Tenggorokan dan Batuk Saat Makan Gorengan, Ternyata Karena Penyakit Ini Kata dr. Saddam Ismail

Sebelumnya, perlu diketahui bahwa sebelum memasuki surga atau neraka seseorang yang sudah meninggal terlebih dahulu akan ada di alam barzah sebelum memasuki alam selanjutnya.

Adapun, menurut UAS saat seorang sholeh meninggal maka rohnya akan masuk dalam paruh burung hijau kemudian terbang kesana kemari (melihat surga).

“Buka kitab Ar-Ruh ditulis oleh Ibnu Qayyim Al-Jauziyyah, jika ingin mempelajari tentang surga, neraka dan alam barzah,” ujar Ustadz Abdul Somad.

Ustadz Abdul Somad menyebutkan bahwa, ada orang-orang yang dibawa singgah ke surga untuk jalan-jalan dan melihat kondisi Surga.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x