Simak Dosa-Dosa Ini yang Tidak Akan Diampuni pada Malam Nisfu Sya’ban

6 Maret 2023, 18:45 WIB
Jatuh besok Rabu 8 Maret, Ini 4 amalan utama di malam Nisfu Syaban. Malam Nisfu Syaban merupakan suatu malam istimewa bagi umat Muslim. (Foto ilustrasi: Pixabay/chiplanay) /

 

MAPAY BANDUNG – Berikut ini daftar dosa yang tidak akan diampuni pada malam Nisfu Syaban. 

Malam Nisfu Sya’ban merupakan salah satu malam pengampunan dosa. Sayyid Muhammad bin Alwi Al-Maliki menjelaskan bahwa malam Nisfu Sya’ban adalah lailatul maghfirah, yakni malam pengampunan atas dosa-dosa.

Sayyid Muhammad menyebutkan beberapa hadits yang menunjukkan bukti bahwa malam Nisfu Sya’ban adalah malam maghfirah. Salah satunya adalah hadits yang diriwayatkan oleh Imam At-Thabrani dan Ibnu Hibban dari Mu’adz bin Jabal.

Baca Juga: Cocok Untuk Jualan Takjil, Inilah Resep Kreasi Tahu Simpel ala Chef Rudy Choirudin

Artinya: “Allah memandang semua makhluk-Nya pada malam Nisfu Sya’ban kemudian mengampuni dosa mereka kecuali dosa musyrik dan dosa kemunafikan yang menyebabkan perpecahan.”

Hadits tersebut adalah salah satu hadits tentang pengampunan di malam Nisfu Sya’ban. Walaupun hadits di atas dhaif, tetapi masih bisa diamalkan karena terkait dengan fadhail a’mal.

Meskipun malam Nisfu Sya’ban adalah malam ampunan, namun tidak serta merta semua dosa bisa diampuni pada malam itu. Tidak juga orang-orang yang tidak melakukan apa-apa pada mala mini mendapat ampunan.

Baca Juga: Cocok Untuk Jualan Takjil, Inilah Resep Kreasi Tahu Simpel ala Chef Rudy Choirudin

Setelah menyebutkan amalan-amalan yang mestinya dilakukan pada malam Nisfu Sya’ban, yaitu tadarus Al-Qur’an, istighfar, dan dzikir, Sayyid Muhammad Al-Maliki juga menyebutkan dosa-dosa yang tidak akan diampuni di malam Nisfu Sya’ban.

Dilansir MapayBandung.com dari NU Online pada Senin 6 Maret 2023, selain syirik dan orang munafiq yang menyebabkan perpecahan sebagaimana yang telah disebutkan pada hadits di atas, ada beberapa dosa yang tidak serta merta diampuni pada malam Nisfu Sya’ban.

Menurut Sayyid Muhammad, dosa-dosa yang tergolong sebagai dosa besar juga tidak akan diampuni pada malam-malam pengampunan dosa seperti Nisfu Sya’ban dan juga malam-malam pengampunan lainnya.

Baca Juga: Populer di Malaysia dan Singapura, Ini Resep Es Bandung yang Cocok Untuk Takjil Buka Puasa

Bahkan dosa-dosa seperti ini adalah dosa-dosa yang patut dijauhi baik di malam yang penuh ampunan seperti Nisfu Sya’ban, bulan Ramadhan, asyhurul hurum, serta malam-malam ampunan yang lain.

Hal ini jelas disebutkan dalam hadits shahih riwayat Bukhari, Tirmidzi, dan An-Nasa’I dari Ibnu Mas’ud.

Artinya: “Abdullah bin Mas’ud bertanya, ‘Wahai Rasulullah, dosa apakah yang paling berat?’ Kemudian Rasulullah menjawab, ‘Menjadikan suatu hal sebagai persamaan dari Allah yang telah menciptakanmu (Syirik).’ Kemudian Abdullah berkata, ‘Apalagi wahai Rasulullah?’ Rasul menjawab, ‘Membunuh orang tuamu karena engkau takut dia makan bersamamu.’ Abdullah bertanya lagi, ‘Kemudian apalagi wahai Rasul?’ ‘Kamu berzina dengan istri tetanggamu.’”

Baca Juga: Segar! Resep Es Campur Taiwan Ini Bisa Dijadikan Ide Menu Buka Puasa

Dari hadits di atas bisa dipahami bahwa selain syiik, ada dosa-dosa lain yang termasuk sebagai dosa besar dan tidak serta merta diampuni pada Nisfu Sya’ban, diantaranya ialah dosa membunuh orang tua dan berzina.

Dari perilaku “membunuh orang tua” ini bisa dikatakan bahwa tidak hanya membunuh yang termasuk dosa besar dan tidak bisa diampuni di malam Nisfu Sya’ban, tetapi juga durhaka kepada orang tua karena perilaku membunuh orang tua itu juga termasuk durhaka kepada orang tua.

Dosa-dosa besar tersebut bisa diampuni jika pelaku dosa tersebut bertobat dengan tobat yang sebenar-benarnya (tobat nasuha). Wallahua’lam.*** (Zahra Pajriyanti Al`Husna/Job Training)


Ikuti berita MapayBandung.com lainnya di Google News.

Editor: Haidar Rais

Tags

Terkini

Terpopuler