Gibran Minta Pendukungnya di Jabar Jangan Golput

- 9 Februari 2024, 20:30 WIB
Kampanye Capres dan Cawapres Nomor Urut 02 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat 9 Februari 2024
Kampanye Capres dan Cawapres Nomor Urut 02 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat 9 Februari 2024 /BUDI SATRIA/PRFM



BRAGA, MAPAYBANDUNG.COM  - Calon wakil presiden nomor urut 02, Gibran Rakabuming Raka meminta para pendukungnya di Jawa Barat untuk datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada hari pencoblosan Pemilu 2024, Rabu 14 Februari 2024.

Gibran meminta, para pendukungnya tidak golput dalam Pemilu kali ini.

Hal itu dia sampaikan saat hadir dalam Konser Musik bertajuk Selangkah Menuju Kemenangan, yang diadakan oleh Relawan Kopi Pagi (Posko Pemilih Prabowo- Gibran) di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat 9 Februari 2024.

"Tanggal 14 jangan sampai golput, keluarganya, temannya, tetangganya, saudaranya, ajak semua ke TPS. Jangan sampai ada yang golput, jangan mau dipancing-pancing dengan berita yang negatif. Kita tetap tenang dan kita kawal suaranya sampai tanggal 14 nanti," ujar Gibran.

Baca Juga: Duh! Beli Bakso Pakai Cara Ini Ternyata Bisa Picu Kanker, dr. Zaidul Akbar Beri Peringatan

Selain itu, Gibran juga mengingatkan pada Relawan Kopi Pagi, agar tidak cepat puas terhadap banyaknya hasil survei yang mencapai hasil di atas 50 persen untuk pasangan capres-cawapres nomor urut 02 tersebut.

"Inikan sudah banyak berita-berita tentang hasil dari lembaga survei, sudah banyak yang surveinya di atas 50 persen, tapi bapak ibu; survei yang tinggi, survei yang sudah di atas 50 persen itu tidak ada artinya kalau banyak yang golput, makanya saya ajak bapak, ibu, teman-teman semua, terutama anak-anak muda, jangan sampai golput," tutur Gibran.

Hal senada juga disampaikan oleh Ketua Dewan Pembina Kopi Pagi, Agus Gumiwang Kartasasmita.

Baca Juga: Habiskan Rp545 miliar, Stadion Kebanggaan Warga Bandung Ini Bakal Direnovasi, Persib Harus Mengungsi

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x