Warga Bandung Jangan Trauma Liburan ke Garut, Bupati Pastikan Libur Panjang Imlek 2024 Bebas Pungli

- 9 Februari 2024, 12:45 WIB
Bupati Garut pastikan libur panjang Imlek 2024 kali ini bebas pungli
Bupati Garut pastikan libur panjang Imlek 2024 kali ini bebas pungli /Instagram @ekspedisilangit/

 

GARUT, MAPAY BANDUNG - Kabupaten Garut hingga kini masih menjadi tujuan favorit warga Kota Bandung untuk menghabiskan libur panjang Imlek 2024.

Namun tidak sedikit yang merasa trauma berlibur ke Garut lantaran banyaknya pungli seperti penarikan biaya parkir di luar retribusi, biaya tambahan masuk ke lokasi wisata, hingga pungutan biaya keamanan dari ormas.

Beberapa kasus yang sempat viral yaitu dugaan pungli di Pantai Sayangheulang dan Santolo, hingga yang terbaru pungli di Cipanas Garut.

Baca Juga: Jadwal dan Tarif KA Papandayan Relasi Gambir-Garut yang Sudah Beroperasi

Memastikan liburan Imlek 2024 kali ini berjalan lancar, nyaman, dan bebas pungli, Bupati Garut, Barnas Adjidin pastikan tidak akan ada lagi praktik tersebut di wilayahnya.

Hal tersebut diungkapkan untuk memberikan rasa aman kepada para wisatawan Bandung dan kota lainnya saat libur panjang Imlek 2024.

Lebih lanjut Ia menyebut bahwa Kabupaten Garut dikenal sebagai daerah yang memiliki beragam destinasi wisata dan seringkali ramai dikunjungi oleh wisatawan dari berbagai daerah saat libur panjang termasuk Imlek 2024.

Hal ini terbukti ddengan sejumlah hotel di kawasan wisata Cipanas Garut sudah penuh dipesan oleh wisatawan untuk mengisi hari libur panjang ini.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x