Terowongan Tol Cisumdawu dan Dinding RSUD Retak Akibat Gempa Sumedang

- 1 Januari 2024, 09:43 WIB
Terowongan Tol Cisumdawu, Sumedang, Jawa Barat.
Terowongan Tol Cisumdawu, Sumedang, Jawa Barat. /Pikiran Rakyat/Rio Rizky Pangestu/

MAPAY BANDUNG - Terowongan ganda yang berada di Tol Cisumdawu dan dinding di RSUD Sumedang mengalami keretakan akibat gempa berkekuatan 4,8 magnitudo mengguncang Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Minggu (31/12) malam.

Atas kejadian tersebut, Plt Kepala Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Abdul Muhari mengatakan, BPBD setempat telah melakukan kaji cepat situasi dan mendata dampak kerusakan di lapangan.

Baca Juga: Kepala BNPB Tinjau Langsung ke Lokasi Terdampak Gempa Sumedang Jabar Hari Ini

"Gempa bumi yang M 4.8 (ketiga) menyebabkan adanya sedikit keretakan di dinding Terowongan Kembar Tol Cisumdawu. Pihak pengelola melakukan asesmen dan tindakan lainnya yang dianggap perlu. Namun atas keretakan itu, dipastikan sementara tidak mengganggu lalu lintas dan kondisi masih aman terkendali," kata Abdul Muhari, dikutip MapayBandung.com dari ANTARA, Senin 1 Januari 2024.

Selain itu, gempa semalam juga turut menyebabkan RSUD Sumedang Selatan mengalami kerusakan ringan di bagian langit-langit dan keretakan pada dinding. Pihak Pemerintah Kabupaten Sumedang telah meminta agar seluruh pasien dan petugas RS keluar sementara dari gedung sebagai antisipasi hingga keadaan dapat dipastikan aman.

Baca Juga: 331 Pasien RSUD Sumedang Dievakuasi Sementara Akibat Gempa Magnitudo 4.8 Semalam

"Hasil perkembangan kaji cepat oleh tim gabungan, ada tiga bangunan rumah sakit yang retak meliputi gedung Paviliun, VIP dan Sakura. Tim terus menyisir titik lain untuk pengecekan lebih lanjut," katanya.

Sementara itu, sebanyak 331 pasien RSUD Sumedang dievakuasi ke halaman gedung dan lima tenda yang ditempatkan di jalan raya setelah terjadi gempa bumi M 4.8 pada Minggu (31/12) pukul 20.34 WIB.

Baca Juga: 331 Pasien RSUD Sumedang Dievakuasi Sementara Akibat Gempa Magnitudo 4.8 Semalam

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x