Punya Tinggi 99 Meter, Menara Karya Ridwan Kamil Ini Bisa Jadi Pilihan Wisata Tahun Baru, Lokasinya Ada di...

- 28 Desember 2023, 18:45 WIB
Indahnya Menara Kujang Sapasang yang melengkapi tempat wisata di kawasan Bendungan Jatigede Sumedang.
Indahnya Menara Kujang Sapasang yang melengkapi tempat wisata di kawasan Bendungan Jatigede Sumedang. /Antara/

Tak hanya menara saja, Ridwan Kamil membuat fasilitas pendukung lainnya untuk menambah nilai tempat wisata ini.

Kedepannya Ridwan Kamil berencana membuat museum di lantai pertama menara yang berisi koleksi senjata khas Jawa Barat. Kujang yang dipamerkan berusia puluhan hingga ratusan tahun dengan cerita serta makna sejarah perjuangan Bangsa Indonesia.

Dari jauh, pengunjung dapat melihat menara ini dihubungkan dengan sebuah jembatan dengan rangka baja kokoh. Membentang hampir 500 meter, jembatan ini menghubungkan menara dengan Masjid Al Kamil.

Ridwan Kamil menjelaskan makna filosofi yang terkandung pada karya tersebut. Karya fenomenalnya itu menunjukkan makna budaya dengan perwujudan kujang, agama dengan masjid, serta teknologi yang diwakilkan dengan baja.

Selain itu, Menara Kujang Sapasang memiliki dua makna yang dapat dinikmati masyarakat Sumedang pada umumnya, yaitu menjaga nilai budaya Sunda sekaligus penggerak ekonomi pariwisata di wilayah Priangan Timur.

Itulah Menara Kujang Sapasang dan Masjid Al Kamil, yang bisa jadi pilihan tempat wisata libur tahun baru di kawasan Bendungan Jatigede, Sumedang.***

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x