Jadi Saksi Kasus Al Zaytun, Lucky Hakim Sebut Ponpes Jadi Pembayar Pajak PBB Terbesar di Indramayu

- 14 Juli 2023, 14:40 WIB
Mantan Wakil Bupati Indramamyu Lucky Hakim (tengah) menjawab pertanyaan wartawan saat istirahat di sela pemeriksaan di Mabes Polri, Jakarta,Jumat (14/7/2023). Lucky Hakim menjalani pemeriksaan sebagai saksi atas kasus dugaan penista agama dengan terlapor pimpinan Pondok Pesantren Al-Zaytun Panji Gumilang. ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/hp.
Mantan Wakil Bupati Indramamyu Lucky Hakim (tengah) menjawab pertanyaan wartawan saat istirahat di sela pemeriksaan di Mabes Polri, Jakarta,Jumat (14/7/2023). Lucky Hakim menjalani pemeriksaan sebagai saksi atas kasus dugaan penista agama dengan terlapor pimpinan Pondok Pesantren Al-Zaytun Panji Gumilang. ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/hp. /Fakhri Hermansyah/ANTARA FOTO

MAPAY BANDUNG - Mantan Wakil Bupati Indramayu, Lucky Hakim, dipanggil Bareskrim Polri untuk dimintai keterangan sebagai saksi.

Kesaksian Lucky Hakim diperlukan, dalam penyidikan kasus dugaan penistaan agama oleh pimpinan Pondok Pesantren Al Zaytun Panji Gumilang.

Menurut Lucky Hakim, bahwa Ponpes Al Zaytun adalah pembayar Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) terbesar di Indramayu, serta bayar listrik mahal.

Baca Juga: PPDB SMP di Karawang Diduga Ada Jual-Beli Kursi, Orang Tua Harus Rogoh Kocek hingga Rp3 Juta

“Jadi saya pingin tau, kenapa listriknya bisa mahal, terus buat apa lahannya besar, ternyata ditunjukin itu, lahannya dipakai buat pertanian secara modern, tersistem lebih baik, peternakan juga ada,” kata Lucky Hakim, dikutip dari ANTARA.

Lucky Hakim sendiri memenuhi panggilan penyidik Dittipidum Bareskrim Polri, pada Jumat 14 Juli 2023 hari ini.

Dalam kesaksiannya, Lucky Hakim mengaku heran mengapa Ponpes Al Zaytun mempunyai banyak uang.

Baca Juga: Menkopolhukam: Ada Tanah Milik Al Zaytun yang Sertifikatnya Atas Nama Panji Gumilang dan Keluarga

“Cuma di benak saya, ini di benak saya, ini uangnya banyak banget bisa beli ribuan, bisa triliun lah gitu," ucap Lucky Hakim.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x