ISEI Berikan Penghargaan kepada Tiga Tokoh Ekonomi Jabar

- 14 Maret 2021, 16:44 WIB
 ISEI Jabar Award
ISEI Jabar Award /Dok ISEI Jabar.

MAPAY BANDUNG - Dalam rangka memperingati Ulang Tahun Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) Pusat (Nasional) yang ke-66 Tahun 2021 berbagai rangkaian acara dilaksanakan ISEI cabang diseluruh Indonesia sejak bulan Januari hingga Maret 2021.

Termasuk acara yang diselenggarakan oleh Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) Cabang Bandung Koordinator Jawa Barat (Jabar) yang juga merupakan rangkaian peringatan Ulang Tahun ISEI Pusat ke-66.

Selain melaksanakan serangkaian Webinar, Conference, Bakti Sosial, ISEI Koordinator Jabar juga memberikan penghargaan atau ISEI Jabar Awards 2021.

Baca Juga: Persib Bandung Ulang Tahun ke-88, Umuh : Persib Selamanya Akan Selalu Ada

Baca Juga: Long Weekend Berakhir, 130 Ribu Kendaaran Tercatat Kembali ke Jabotabek

Untuk Tahun 2021 penghargaan ISEI Jabar Award diberikan kepada Herawanto, Ade Sulchi dan Atang Hermawan.

Pemberian penghargaan kepada tiga tokoh ekonomi Jabar tersebut didasarkan atas pertimbangan kontribusi ketiganya dalam mendukung pengembangan organisasi profesi Sarjana Ekonomi di  Jabar secara institusi.

Selain itu, ketiganya juga dinilai berkontribusi terhadap pembangunan ekonomi Jabar melalui jabatan yang diembannya saat ini. Sebagaimana yang kita ketahui Herawanto saat ini merupakan Kepala Perwakilan Bank Indonesia (KPw-BI) Provinsi Jawa Barat.

Sosok Herawanto dikenal dan dipahami publik sebagai individu yang banyak memberikan kontribusi terhadap kemajuan pembangunan ekonomi Jawa Barat, melalui kemitraannya dengan Pemerintah Provinsi, Pemerintah Kabupaten/Kota maupun berbagai elemen masyarakat termasuk dengan entitas bisnis di Jawa Barat.

Melalui beragam bauran kebijakan Bank Indonesia di daerah, Herawanto dipandang oleh Tim Panel Juri ISEI Jabar Award 2021 layak untuk mendapat penghargaan ISEI Jabar Awards 2021. Selain Herawanto, ISEI Jabar Awards 2021 juga diberikan kepada Atang Hermawan.

Sosok Atang Hermawan juga dianggap banyak berkontribusi terhadap pengembangan profesi Sarjana Ekonomi, disamping kontribusinya dalam menyelenggarakan kegiatan-kegiatan profesi, pendidikan dan pengabdian sosial.

Baca Juga: Tutorial Edit Video Bergaya Vintage di HP Android, Simpel dan Anti Ribet

Baca Juga: Hari Terakhir Long Weekend, Ciwidey Dipadati Wisatawan Bermotor

Saat ini Atang Hermawan menjabat sebagai Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Pasundan Bandung.

Tim Panel Juri ISEI Jabar Awards juga melihat sosok Atang Hermawan banyak berkontribusi melalui beragam kegiatan yang diselenggarakan oleh institusi pendidikan yang dipimpinnya.

Termasuk komitmen Atang hermawan dalam memajukan profesi Sarjana Ekonomi melalui dukungannya dalam berbagai aktivitas dan kemitraan yang diselenggarakan FEB Unpas dengan berbagai institusi serta kalangan masyarakat dan dunia usaha.

Untuk tahun 2021 ini ISEI Jabar Awards juga diberikan kepada Ade Sulchi.

Sosok Ade Sulchi dilihat dari rekam jejak kontribusinya terhadap pengembangan profesi Sarjana Ekonomi sejak awal tahun 2000-an, pada saat ia menjabat berbagai posisi strategis di PT Telkom hingga saat beliau pensiun 3 tahun lalu.

Sosok Ade Sulchi yang saat ini menjabat Ketua Yayasan Sinergi Dinamika Ekonomi (SDE) dianggap ikut berpengaruh bagi pengembangan kontribusi ISEI Cabang Bandung Koordinator Jawa Barat terhadap pembangunan ekonomi Jabar, terutama dilihat dari keaktifan dirinya dalam mengembangkan kiprah ISEI sejak akhir tahun 80-an.

Terakhir, Ade Sulchi dianggap sukses menyelenggarakan event tahunan bergengsi West Java Economic Society (WJES) pada bulan November 2020 dimana beliau menjadi Ketua Pelaksana kegiatan tersebut.

Melalui pemberian penghargaan kepada 3 tokoh ekonomi Jabar tersebut, ISEI Cabang Bandung Koordinator Jawa Barat berharap ke depan bisa menambah motivasi seluruh individu maupun pemangku kepentingan (stakeholders) di Jabar untuk lebih berkipraah dalam berbagai bidang, sektor, kegiatan yang pada akhirnya dapat meningkatkan kualitas keberhasilan pembangunan ekonomi di Jabar.

Baca Juga: BTS Menangkan 3 Trofi di Acara Penghargaan Nickelodeon Kids' Choice Awards

Baca Juga: Merasa Hidupmu Kurang Bahagia? Yuk Intip Beberapa Tips Untuk Menjadikan Hidupmu Lebih Bahagia

Apalagi dimasa pandemi Covid 19 saat ini, dimana keterpurukan ekonomi serta menurunnya kesejahteraan masyarakat menjadi salah satu tantangan berat ke depan bagi semua kalangan, baik itu pemerintah, rumah tangga konsumsi dan sektor usaha.

Tantangan penyelamatan ekonomi hingga penormalan ekonomi membutuhkan kolaborasi semua kalangan, membutuhkan inovasi yang terus menerus serta membutuhkan terobosan-terobosan pemikiran terus menerus.

Untuk itu pemberian penghargaan ISEI Awards 2021 ini diharapkan dapat menjadi salah satu pendorong/motivasi bagi semua kalangan, baik itu atas dasar tanggung jawab profesi maupun atas dasar institusi untuk secara terus menerus dan simultan memikirkan serta memberikan kontribusi nyata terbaiknya bagi pembangunan ekonomi Jabar ke depan menuju masyarakat Jabar yang lebih sejahtera lahir maupun batin.***

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x