10 Foto Pembuatan Kue dari India Ini Bikin Ngakak! Siap-Siap yang Beli Dibuat Overthinking Usai Liat Prosesnya

- 4 April 2023, 16:05 WIB
Potret unik pembuatan kue di India
Potret unik pembuatan kue di India /SS FB STREET FOOD RECIPE

MAPAY BANDUNG - Unik sekaligus bikin ngakak, proses pembuatan kue dari India ini bakal buat kamu overthinking sepanjang hari.

Kuliner India memang selalu menyajikan hal-hal unik. Seperti kue yang satu ini, diproduksi dengan cara-cara yang bikin kita geleng-geleng kepala.

Bukan tanpa alasan, hampir seluruh proses pembuatan kue rata-rata diolah menggunakan tangan.

Mulai dari mengaduk adonan, hingga mencetak kue, para pengrajin kue India benar-benar memanfaatkan keahlian tangannya.

Ada juga momen dimana adonan kue diasuk di atas lantai, tanpa menggunakan alas. Bahkan yang paling menggelitik, para pengrajin terlihat berjalan santai diantara adonan kue, tanpa mengenakan sepatu bot.

Baca Juga: 5 Potret Pembuatan Gorengan India Ini Nyeleneh Abis! Adonan Diaduk Sampai Sikut Bikin Melongo, Gak Habis Pikir

Berikut ini, beberapa potret unik proses pembuatan kue dari pabrik di India. Dikutip MapayBandung.com dari Facebook Street Food Recipe, Selasa 4 April 2023, berikut potretnya:

 

1. Adonan diaduk diatas lantai

Kira-kira butuh berapa lama ya buat bersihin lantai pabriknya, tiap hari dipakai ngaduk adonan terus.

2. Bahan-bahan unik

Mungkin ini semacam pemanis, atau memang rempah-rempah khas India yang bakal bikin cita rasa kue semakin mantap.

3. Diaduk beramai-ramai

Kira-kira disini ada yang berminat menjadi tenaga pengaduk kue? Penempatan ya di pabrik yang diatas.

4. Mesin yang unik

Sebetulnya ada juga proses pengadukan adonan menggunakan mesin, seperti yang tertera pada gambar diatas.

Tampak adonan keluar dari mesin, dengan bentuk yang unik seperti itu. Bikin overthinking liatnya.

5. Dicetak menggunakan tangan

Selain proses pengadukan, pencetakan kue tersebut juga dilakukan menggunakan tangan.

Lihai sekali abangnya, bikin kue India tampak berbentuk serupa bakso pentol.

6. Dijemur

Setelah dicetak, kue dijemur terlebih dahuli dibawah sinar matahari. Ini kalau dijemurnya di Bekasi dan Depok, bisa cepat kering.

7. Kuli panggul keringetan

Benar-benar seorang yang pekerja keras, jangan dibayangkan keringatnya netes ke kue ya.

8. Dipanggang

Ini pemanggangannya, besar sekali bukan? Benar-benar terlihat seperti pabrik kue
sekarang.

9. Kue matang

Nah ini penampakan kue yang sudah matang, benar-benar terlihat berwarna kecoklatan. Kalau kata chef, ini sudah kelewat golden brown.

10. Disimpan sebelum dikemas

Sebelum dikemas, kue kembali digeletakan diatas lantai, atau mungkin nanti akan dikemas ke dalam sebuah karung.

Begitulah 10 potret unik dan bikin ngakak dari proses pembuatan kue di India.***

Editor: Haidar Rais

Sumber: Facebook


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x