Gunung Api di Hawaii Meletus Pertama Kalinya dalam 40 Tahun, Langit Gelap Berubah Drastis Jadi Merah Mencekam!

- 29 November 2022, 14:15 WIB
Penampakan Mauna Loa, Gunung Berapi Terbesar di Hawaii yang Meletus Hari Ini 29 November 2022
Penampakan Mauna Loa, Gunung Berapi Terbesar di Hawaii yang Meletus Hari Ini 29 November 2022 /instagram @thecoconuttv/

 

MAPAY BANDUNG - Gunung api Mauna Loa di Hawaii, dilaporkan meletus untuk pertama kalinya dalam kurun waktu 40 tahun, pada Minggu 27 November 2022 sekira pukul 11.30 malam waktu setempat.

Akibat meletusnya gunung api Mauna Loa ini, langit yang gelap pada saat itu mendadak berubah dratis menjadi merah mencekam.

Diketahui, gunung api Mauna Loa, Hawaii, merupakan gunung berapi aktif terbesar di dunia, yang meletus untuk pertama kalinya sejak 1984, mengakhiri masa tenang terpanjang dalam sejarah.

Dilansir MapayBandung.com dari Reuters, Selasa 29 November 2022, beberapa momen terabadikan dalam sebuah foto dan video yang menunjukkan aktivitas gunung api Mauna Loa saat meletus.

Baca Juga: Anti Gagal! Resep Spaghetti Tom Yam ala Chef Devina Hermawan, Segera Coba

Dalam video dan foto tersebut terlihat, langit di Hawaii yang gelap seketika berubah menjadi merah akibat semburan lava dari gunung api Mauna Loa.

Meski demikian, otoritas setempat mengatakan, bahwa meletusnya gunung api Mauna Loa tidak mengancam orang Hawaii yang tinggal di lereng gunung untuk saat ini.

Namun, pihaknya juga tetap memperingatkan kepada warga sekitar lereng, akan bahaya abu vulkanik yang ditimbulkan dari meletusnya gunung api Mauna Loa.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x