Bikin Nongkrong Makin PD, Adik Yamaha Aerox 2022 Ini Sudah Meluncur di Eropa!

- 25 September 2022, 18:05 WIB
Intip spesifikasi Yamaha Aerox 50cc 4T, si kecil-kecil cabe rawit.
Intip spesifikasi Yamaha Aerox 50cc 4T, si kecil-kecil cabe rawit. /Kolase Instagram @scooterhub

Pasalnya meski mengusung mesin dengan kapasitas 49,5cc, rem pada kedua roda ini sudah dilengkapi dengan disk brake 190mm.

Bandingkan dengan Yamaha Aerox di Indonesia, walaupun mengusung mesin 155cc tapi rem bagian belakang masih berupa drum brake.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Kabupaten Bandung Minggu Ini dari 26 Sampai 30 September 2022

5. Panel indikator dan bagasi luas

Sama seperti sang kakak, Yamaha Aerox 50cc 4T ini sudah dilengkapi dengan teknologi digital secara penuh. Tak hanya itu, bagasi motor matic ini tergolong lega jika dibandingkan dengan ukuran tubuhnya.

Dengan bodi yang ramping seperti ini, motor Yamaha Aerox 50cc 4T ini mampu menampung 1 helm full face. Kecil-kecil tapi besar ya!

Terlepas dari keunggulan pada bagian rem dan bagasinya yang lega, adik Yamaha Aerox ini ternyata masih memakai lampu biasa, begitu pun pada bagian lampu sein dan belakangnya.

Yamaha Aerox 500cc 4T yang kecil dan memukau ini cukup menggiurkan. Meski begitu, belum ada informasi resmi tekait motor ini sudah siap mengaspal di Indonesia.***

Halaman:

Editor: Haidar Rais

Sumber: YouTube OTOMOTIF TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x