Bikin Nongkrong Makin PD, Adik Yamaha Aerox 2022 Ini Sudah Meluncur di Eropa!

- 25 September 2022, 18:05 WIB
Intip spesifikasi Yamaha Aerox 50cc 4T, si kecil-kecil cabe rawit.
Intip spesifikasi Yamaha Aerox 50cc 4T, si kecil-kecil cabe rawit. /Kolase Instagram @scooterhub

MAPAY BANDUNG – Hingga kini Yamaha Aerox masih menjadi motor matic lintas generasi dan mudah ditemukan.

Tak hanya Indonesia saja, skuter matic andalan Yamaha ini merajai penjualan di Jepang, Thailand, hingga ke beberapa negara Eropa.

Berbicara mengenai motor Yamaha Aerox memang tidak ada habisnya. Bahkan yang terbaru, pabrikan ini sudah meluncurkan ‘adik’ Yamaha Aerox yang memiliki bodi lebih ramping.

Dikutip MapayBandung.com dari TV Otomotif, sang adik yang memiliki bodi tidak terlalu besar ini dinamai Yamaha Aerox 50cc 4T dan mulai mengaspal di Eropa.

Baca Juga: Ibu-ibu Aja Bisa! Ini Cara Mudah Hemat BBM Khusus Motor Matic Yamaha Freego, Mio, dan Soul

Yamaha Aerox dengan bodi lebih ramping kira-kira seperti apa ya spesifikasinya? Berikut rangkumannya untuk Anda.

1. Mesin standar Euro 4

Sebagai motor matic generasi terbaru di Eropa, tentu saja Yamaha Aerox 50cc 4T ini telah dibekali standar emisi yang baik.

Mesin motor satu ini telah memenuhi regulasi standar emisi Euro 4. Artinya motor ini termasuk motor ramah lingkungan.

Halaman:

Editor: Haidar Rais

Sumber: YouTube OTOMOTIF TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x