Baru Tahu! Kode Plat Nomor Bandung Mengapa D, Ternyata Begini Sejarahnya

- 24 Desember 2023, 15:00 WIB
Ilustrasi plat nomor kendaraan / lifepal.co.id
Ilustrasi plat nomor kendaraan / lifepal.co.id /

MAPAY BANDUNG - Setiap kendaraan di Indonesia memiliki kode plat nomor sesuai dengan daerahnya. Termasuk Bandung, memiliki kode plat nomor D.

Tak hanya Bandung saja, seluruh wilayah pun memiliki kode plat nomor yang berbeda-beda. Sebut saja Jakarta dengan kode plat nomor B, Surabaya L, Malang N dan Banten A.

Ternyata penerapan kode plat nomor kendaraan ini tidak asal begitu saja. Ada sejarah panjang yang menyertai kode plat nomor kendaraan di Indonesia.

Baca Juga: Asal-usul Penggunan Plat Nomor D di Bandung yang Punya Sejarah Panjang Sejak Zaman Penjajahan

Diketahui plat nomor kendaraan diperkirakan mulai diterapkan di wilayah Indonesia pada tahun 1800-an. Asal-usul penggunaan plat nomor di Indonesia tidak terlepas dari sejarah era penjajahan.

Pada saat itu sebanyak 15 ribu pasukan Inggris berhasil menyerbu dan merebut Batavia dari kekuasaan Belanda. Pasukan Inggris tersebut terbagi menjadi 26 batalyon yang di mana masing-masing batalyon memiliki tanda berupa huruf A hingga Z.

Batalion Inggris kemudian menyebar ke beberapa daerah di Indonesia dan menetapkan setiap daerah memiliki kode sesuai nama batalyon yang berhasil menempati daerah tersebut. Mulai saat itulah ditetapkan aturan bagi setiap kereta kuda yang merupakan kendaraan di era itu untuk menggunakan plat nomor sesuai dengan penamaan batalyon di daerah masing-masing.

Baca Juga: Mengapa Bandung Plat D? Terungkap! Ternyata Begini Sejarahnya, Pasti Baru Tahu

Dikutip MapayBandung.com dari berbagai sumber Minggu 24 Desember 2023, pada saat itu, daerah Batavia berhasil dikuasai batalyon B, maka ditetapkan kode B untuk dijadikan plat nomor dengan diikuti lima digit terdiri dari angka dan huruf berikutnya.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x