5 Roti Bakar Legendaris di Bandung Ini Enak Banget, Wajib Cobain Saat Liburan ke Kota Kembang

- 21 Desember 2023, 18:00 WIB
Roti Bakar Gempol
Roti Bakar Gempol /Instagram @roti_gempol

MAPAY BANDUNG - Selain wisata, Kota Bandung dikenal juga sebagai surganya kuliner. Tak heran jika banyak makanan enak dan populer di kota kembang. Salahsatu yang wajib dicoba saat wisata kuliner di Bandung adalah roti bakar.

Setidaknya ada 5 kedai roti bakar paling enak dan legendaris di Kota Bandung. Kedai roti bakar ini wajib banget dikunjungi saat liburan akhir tahun, sambil menikmati dinginnya malam di Kota Paris Van Java.

Berikut rekomendasi 5 kedai roti bakar di Kota Bandung yang wajib dikunjungi. 

Baca Juga: Rekomendasi Tempat Healing Akhir Tahun: Curug di Jabar Selatan Ini Sangat Indah, HTM Cuma Rp10.000

1. Roti Bakar Mang Dodo

Rekomendasi roti bakar pertama adalah kedai Roti Bakar Mang Dodo. Kedai ini berlokasi di Jl. Luna IV, dan dapat mudah dikunjungi dari arah Jalan Cibadak. Dengan harga yang relatif terjangkau, roti bakar ini mampu memanjakan lidah karena penjual tidak pelit selai.

Dengan pilihan isian yang beragam, Anda dapat menikmati kelezatan roti bakar sederhana ini saat jalan-jalan malam di Kota Bandung.

2. Roti Bumbu Bakar Cari Rasa

Terletak di Jalan Ahmad Yani dekat Pasar Kosambi, Roti Bumbu Bakar Cari rasa menjadi rekomendasi pilihan untuk sarapan. Telah berdiri cukup lama sejak 1960an, kedai roti ini meyuguhkan isian yang menggugah selera seperti keju, meses coklat, selai kacang, nanas, hingga kornet sapi. Roti yang dipakai adalah roti kasino, ada juga roti bulat berbentuk lonjong yang dibar di dalam oven.

Baca Juga: Begal Sadis di Arjuna Cicendo Bandung Diringkus Polisi, Begini Kronologi Pelaku Lukai Korban

3. Roti Bakar 234

Roti bakar 234 Gang Kote adalah salahsatu roti bakar legendaris yang telah eksis sejak 1970an. Keunikan kedai ini tidak dimiliki penjual lainnya karena memanggang roti di atas arang sambil dikipas-kipas. Buka dari pukul 3 sore, kedai Roti bakar Gang Kote 234 dapat dikunjungi saat Anda mampir ke daerah Cibadak, Sudirman.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x