Baleendah Rasa Tokyo! Rasakan Sensasi Bunga Sakura Bermekaran ala Jepang di Lokasi Rahasia Ini

- 11 Desember 2023, 07:30 WIB
Pohon sakura yang mekar di Baleendah sempat mencuri perhatian netizen beberapa waktu lalu, di sini lokasinya
Pohon sakura yang mekar di Baleendah sempat mencuri perhatian netizen beberapa waktu lalu, di sini lokasinya /Pexels by Suneo1999

MAPAY BANDUNG - Tak usah jauh-jauh melihat sensasi bunga sakura yang bermekaran di Tokyo, Jepang, karena di daerah Baleendah Kabupaten Bandung terdapat sebuah lokasi yang berhasil menarik perhatian warga.

Meski bukan sakura asli, pohon tabebuya yang berada di sebuah jalan rahasia di Baaleendah ini memiliki warna merah muda layaknya pohon bunga sakura di Tokyo.

Tidak heran jika warga sekitar Baleendah selalu berkunjung kel lokasi yang masih jarang dikunjungi masyarakat tersebut hanya untuk sekadar untuk swafoto.

Baca Juga: Nyesel Enggak Mampir! SPBU di Jawa Barat Ini Berhasil Sabet Penghargaan MURI karena Keunikannya

Serasa jalan-jalan di Kota Tokyo, Jepang, pohon tabebuya yang terletak di Komplek Bumi Siliwangi Kecamatan Baleendah berhasil menjadi magnet yang mencuri perhatian warga seluruh usia.

Jika dilihat dengan seksama, saat ini terdapat empat pohon tabebuya di sebuah komplej perumahan yang masih dalam tahap pembangunan.

Tak hanya berwarna merah muda saja, pohon tabebuya di wilayah ini berwarna putih hingga plum. Dengan adanya pohon ini menjadikan wilayah Baleendah semkain dikenal dan tentu saja menambah keindahan.

Baca Juga: 11 Desember 2023 Memperingati Hari Apa? Ada Hari Gunung Internasional, Yuk Intip Sejarahnya

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x