Ojol Sampai ke Polrestabes Bandung dan Sebut Ada 14 Motor yang Jadi Korban Perusakan

- 7 Maret 2023, 20:39 WIB
Seorang perwakilan ojol Bandung (pria bertopi dengan menggunakan pengeras suara) menyebut debt collector sudah berada di Polrestabes Bandung dan kasusnya tengah ditangani oleh kepolisian, Selasa 7 Maret 2023.
Seorang perwakilan ojol Bandung (pria bertopi dengan menggunakan pengeras suara) menyebut debt collector sudah berada di Polrestabes Bandung dan kasusnya tengah ditangani oleh kepolisian, Selasa 7 Maret 2023. /Tangkapan Layar Netizen PRFM

Massa ojol itu pun lantas beramai-ramai memadati Polrestabes Bandung. Salah satu perwakilan ojol menyebut polisi berjanji bakal mengusut kasus ini.

Sehingga, pria tersebut meminta massanya untuk tenang dan menahan diri serta menjaga kondusitivas di Kota Bandung.

Baca Juga: Banyak Ojol di Secapa Hegarmanah Bandung, Ada Apa?

"Alhamdulillah saat ini kita sudah diterima oleh Kapolrestabes Bandung dan Insya Allah berjanji kasus ini tidak akan main-main, siapapun pelakunya dan siapapun backing-nya," tegasnya dengan menggunakan pengeras suara.

 

Selain itu, ia pun menyebut korban yang mengalami perusakan motor saat kejadian keributan tadi untuk melapor ke Polrestabes Bandung.

"Tadi korban yang motornya dirusak sekitar 14 unit, silahkan nanti masuk ke dalam, kemudian korban yang masih di rumah sakit masih di IGD, juga nanti akan difasilitasi," kata dia.***

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x