Viral Air Mancur Mesjid Al Jabbar Berubah Fungsi Jadi Waterboom, Netizen Beri Komentar Ngakak

- 2 Januari 2023, 13:27 WIB
Viral anak-anak renang di kolam air mancur mesjid Al Jabbar (Tangkap layar instagram jabar_pisan kiriman @kelpshaakeee)
Viral anak-anak renang di kolam air mancur mesjid Al Jabbar (Tangkap layar instagram jabar_pisan kiriman @kelpshaakeee) /

MAPAY BANDUNG - Video air mancur mesjid Al Jabbar, Gedebage, Kota Bandung, yang tetiba berubah fungsi menjadi ‘waterboom’ viral di media sosial.

Pasalnya, para pengunjung terutama anak-anak tampak asik berenang di kolam ari mancur mesjid Al Jabbar.

Lebih dari 10 anak terlihat asik berenang di kolam air mancur mesjid Al Jabbar, bahkan beberapa sampai melepas pakaian.

Melihat fenomena unik tersebut, netizen saling berdebat dan menyayangkan aksi para pengunjung di mesjid Al Jabbar, yang baru saja diresmikan beberapa hari lalu.

Baca Juga: Telur Sambal Balado dari Chef Rudy Choirudin Ini Enak Banget, Simak Resepnya

Video anak-anak yang berenang di kolam air mancur tersebut dibagikan oleh akun Instagram jabar_pisan, hasil kiriman pengguna Instagram bernama @kelpshaakeee.

Dalam sebuah unggahan video yang berdurasi kurang dari 10 detik itu memperlihatkan keramaian di mesjid Al Jabbar.

Sebagian pengunjung yang terpukau dengan keindahan arsitektur ikon baru Jawa Barat tersebut, tampak berfoto ria.

Namun sebuah pemandangan unik terlihat, usai beberapa anak kedapatan tengah bermain air bahkan berenang di kolam air mancur.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah