Pemkot Bandung Tegaskan CFD Dago Tidak Akan Digelar dalam Waktu Dekat, Hal Ini Jadi Alasan

- 17 Mei 2022, 12:15 WIB
Kepala Bidang Pengendalian dan Ketertiban Transportasi (PDKT) Dishub Kota Bandung, Asep Kuswara
Kepala Bidang Pengendalian dan Ketertiban Transportasi (PDKT) Dishub Kota Bandung, Asep Kuswara //Tommy Riyadi/PRFMNEWS.

 

 

MAPAY BANDUNG - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menegaskan bahwa pelaksanaan Car Free Day (CFD) di sepanjang Jalan Cikapayang hingga Jalan Ir. H. Djuanda (Dago) tidak adakan digelar dalam waktu dekat.

CFD Dago sendiri sudah tidak lagi digelar sejak merebaknya pandemi virus Corona (Covid-19) di Kota Bandung awal 2020 lalu.

Kepala Bidang Pengendalian dan Ketertiban Transportasi (PDKT) Dinas Perhubungan Kota Bandung, Asep Kuswara menjelaskan alasan kenapa CFD Dago tidak akan digelar dalam waktu dekat.

Alasannya, karena sampai saat ini Kota Bandung masih dalam kondisi pandemi belum endemi Covid-19.

"Belum bisa dilaksanakan untuk CFD karena Covid belum jadi endemi," ungkapnya saat dikonfirmasi prfmnews.id, Senin 16 Mei 2022.

Baca Juga: dr. Zaidul Akbar Bagikan Resep Teh Herbal yang Ampuh Atasi Kolesterol dan Asam Urat, Wajib Coba

Artikel ini sebelumnya telah tayang di prfmnews.id dengan judul "CFD Dago Bandung akan Segera Diadakan Lagi? Ini Penjelasan Dishub Kota Bandung".

Asep mengatakan, saat ini pihaknya hanya bisa melakukan edukasi keselamatan dalam berlalu lintas di kawasan Jalan Cikapayang, Dago.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah

Sumber: Prfmnews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x