Oded Sebut PPKM Level 3 di Kota Bandung Aman Terkendali

- 30 Agustus 2021, 08:30 WIB
Wali Kota Bandung Oded M Danial. Dia menyatakan jika pihaknya akan memperketat pelaksanaan PSBB Proporsional di Kota Bandung.
Wali Kota Bandung Oded M Danial. Dia menyatakan jika pihaknya akan memperketat pelaksanaan PSBB Proporsional di Kota Bandung. /HUMAS KOTA BANDUNG



MAPAY BANDUNG - Kota Bandung menjadi satu daerah di Jawa Barat yang menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3.

Kebijakan ini diterapkan di kota kembang mulai 24 Agustus sampai hari ini 30 Agustus 2021.

Wali Kota Bandung, Oded M. Danial memastikan PPKM Level 3 di Kota Bandung berjalan dengan aman dan terkendali.

Hal ini nampak dari tren laju Covid-19 yang terus menurun. Itu juga diikuti dengan menurunnya keterisian tempat tidur atau Bed Occupancy Rate (BOR) di rumah sakit rujukan pasien Covid-19.

"Alhamdulillah PPKM Level 3 di Kota Bandung ini aman dan terkendali," katanya, Minggu 29 Agustus 2021.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Pekan Perdana Liga 1 2021 Akhirnya Keluar, Persib Main di Tanggal Ini

Per Sabtu, 28 Agustus 2021, konfirmasi aktif berjumlah 2.021 kasus atau bertambah 43 kasus dibandingkan dengan hari sebelumnya.

Sedangkan konfirmasi sembuh 37.981 kasus dan konfirmasi meninggal sebanyak 1.391 kasus atau bertambah 2 kasus.

Tren laju kasus konfirmasi, dibandingkan dengan 14 hari sebelumnya menurun dari 158,7 orang per hari menjadi 89,5 orang per hari.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah

Sumber: Humas Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x