Ini Program dari Disnaker untuk Tekan Angka Pengangguran di Kota Bandung

- 31 Maret 2021, 10:14 WIB
ILUSTRASI lowongan kerja*
ILUSTRASI lowongan kerja* /PRFM

MAPAY BANDUNG - Pandemi Covid-19 membuat banyak warga Kota Bandung di-PHK atau kehilangan pekerjaannya.

Oleh karena itu, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung melalui Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) mengeluarkan berbagai program untuk menekan angka pengangguran di Kota Banudng.

Adapun program yang dicanangkan Disnaker Kota Bandung untuk menekan angka pengangguran adalah membuat program pelatihan berbasis kompetensi, dan program pemagangan.

Baca Juga: Soal Maju di Pilpres 2024, Ridwan Kamil: Kalau Jalannya Terbuka Saya Bismillah

Selain itu Disnaker juga menyediakan pelatihan berbasis masyarakat/wirausaha/vokasi seperti pelatihan menjahit, tata rias, dan lain-lain, untuk mengantisipasi ekonomi masyarakat terdampak pandemi Covid-19.

Berbagai upaya tersebut dilakukan dengan harapan masyarakat yang tidak bisa kembali bekerja formal, mereka bisa membuka wirausaha sendiri.

"Kita coba menyelesaikan (pengangguran) dengan pelatihan, dan memberikan program pemagangan di hotel atau ritel," terang Kepala Disnaker Kota Bandung, Arief Syaifudin pada Bandung Menjawab di Taman Dewi Sartika Kota Bandung, Selasa 30 Maret 2021.

Baca Juga: Harga Emas Hari ini Anjlok, Turun Hingga Rp8.000

Arief mengatakan, Disnaker terus berkoordinasi dengan perusahaan untuk mendata lowongan pekerjaan terbaru. Sehingga nantinya masyarakat pencari kerja bisa melihat informasi terbaru terkait lowongan kerja, seperti melalui aplikasi BIMA.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x