Simpan di Tempat Cukup Cahaya, Daun Aglonema Dijamin Merah Merona

- 29 November 2022, 11:00 WIB
Daun tanaman hias aglonema akan berwarna merah merona jika memperhatikan langkah berikut ini, salah satunya simpan di tempat cukup cahaya.
Daun tanaman hias aglonema akan berwarna merah merona jika memperhatikan langkah berikut ini, salah satunya simpan di tempat cukup cahaya. /Tangkapan layar Youtube.com/Pupuk Lahan

MAPAY BANDUNG - Memiliki daun aglonema yang merah merona merupakan impian semua kolektor tanaman hias tersebut.

Sebab, aglonema yang memiliki daun merah merona akan terlihat jauh lebih cantik untuk dijadikan tanaman hias.

Ternyata, ada langkah-langkah khusus yang harus dilakukan untuk membuat daun aglonema merah merona.

Dikutip MapayBandung.com dari video di kanal YouTube Fahrul Fahrul Selasa 29 November 2022, cara yang pertama simpan aglonema di tempat yang memiliki cukup cahaya.

Baca Juga: Jadwal SCTV Hari Ini Selasa 29 November, Simak Jam Tayang Tajwid Cinta

Setelah dipastikan aglonema disimpan di tempat yang cukup cahaya, pastikan media tanamnya pun tepat.

Pilihlah tanah yang tepat, yaitu tanah yang sudah tercampur dengan dedaunan kering sebagai media tanam aglonema.

Setelah tanah tercampur dengan dedaunan yang kering, maka tinggal tambahkan saja sekam ke dalam media tanam tersebut.

Jika media tanam sudah sesuai dan aglonema ditempatkan pada titik yang terang, maka tak lama kemudian akan banyak tumbuh daun baru.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x