Resep Jagung Manis Tahu Krispi, Cocok buat Cemilan Bikin Anak Ketagihan

- 25 November 2022, 10:30 WIB
Resep jagung manis tahu krispi
Resep jagung manis tahu krispi /YouTube Tripujis

MAPAY BANDUNG - Beberapa olahan jagung bisa dijadikan cemilan enak yang bisa disantap di rumah.

Seperti resep jagung manis tahu krispi ini bisa anda coba untuk buat cemilan di rumah.

Jagung yang dipadukan dengan tahu dan bahan lainnya ini dijamin bikin anak ketagihan, bisa juga buat salah satu cemilan anak ke sekolah.

Baca Juga: STREAMING Preman Pensiun 7 Malam Ini Jumat 25 November 2022: Bang Edi Makin Terancam, Cecep Beri Ultimatum

Dikutip MapayBandung.com Jumat 25 November 2022 Dari kanal YouTube Tripujis ini lah resep dan cara pembuatannya.

Bahan :

2 buah jagung

4 buah tahu

1 buah wortel

3 siung bawang merah

Baca Juga: Praktekan Teknik Potong Induk Aglonema, Jangan Heran Tumbuh Puluhan Tunas Baru, Begini Caranya

3 siung bawang putih

⅓ sdt garam

¼ sdt lada

½ sdt kaldu jamur

1 butir telur

4 sdm tepung terigu

Baca Juga: 20 Ucapan Hari Guru Nasional 2022, Sampaikan Rasa Terima Kasih Untuk Jasa Para Guru

¼ sdt kaldu bubuk

Sejumput lada bubuk

Air secukupnya

100 gr tepung panir

Langkah pembuatan:

Baca Juga: Segini Tarif Kereta Cepat Jakarta Bandung, Paling Murah Rp125 Ribu

1. Siapkan 2 buah jagung manis potong menjadi 2 bagian, lalu pipil bijinya.

2. Masukan biji jagung ke dalam copper dan tambahkan 4 buah tahu putih copper hingga halus.

3. Pindahkan ke mangkuk dan tambahkan 1 buah wortel parut, masukan 3 siung bawang merah dan 3 buah suing bawang putih yang sudah di haluskan, tambahkan garam,lada,kaldu jamur dan 1 buah telur aduk hingga rata sampai semua tecampur.

4. Siapkan Loyang yang sudah di alasi dengan daun pisang, masukan adonan ke dalam loyang.

Baca Juga: Geger Penampakan Dajjal Muncul di Israel, Begini Wujudnya

5. Lalu kukus adonan selama 30 menit, setelah 30 menit angkat lalu biarkan dingin.

6. Setelah dingin lalu sisir pinggirnya dan keluarkan adonan dari loyang, potong sesuai selera.

7. Siapkan 4 sendok makan tepung terigu, masukan kaldu bubuk dan sejumput lada bubuk masukan air secukupnya lalu aduk rata.

Baca Juga: Luis Milla Kehilangan Tiga Pemain Persib Karena Timnas, Ini Tanggapannya

8. Celupkan adonan ke dalam tepung yang sudah di cairkan kemudian baluri dengan tepung panir. Lakukan sampai adonan habis.

9. Lalu panaskan minyak dan goreng sampai kuning kecoklatan

10. Jagung manis tahu krispi siap di sajikan. (Wulan Nursari/ Job Training)***

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x