Efektif Bikin Anak Jadi Kecanduan Sayur dan Buah, Para Ibu Wajib Banget Cobain Tips Ini Sekarang!

- 18 November 2022, 08:22 WIB
Berikut ini ada sebuah tips yang bisa dicoba oleh para ibu di rumah, agar sang anak menjadi kecanduan makan sayur dan buah-buahan.
Berikut ini ada sebuah tips yang bisa dicoba oleh para ibu di rumah, agar sang anak menjadi kecanduan makan sayur dan buah-buahan. /tangkap layar YouTube Zaidul Akbar Official/

"Ganti isi kulkas, penuhi dengan sayur dan buah, lemari anda jangan isi lagi dengan mie instan, dan produk-produk olahan," jawab dr. Zaidul Akbar.

Menurut dr. Zaidul Akbar, hal ini perlu dilakukan, agar sang anak tidak mempunyai pilihan saat hendak mengambil makanan di kulkas atau lemari.

Baca Juga: Resep Telur Balado Enak ala Chef Rudy Choirudin, Sajikan dengan Nasi, Dijamin Nagih Terus

Sebagai gantinya, kita dapat mengganti isi lemari atau kulkas tersebut dengan sayur mayur, buah-buahan.

Atau bisa juga diisi rempah-rempahan seperti jahe, kunyit, kencur, atau rempah-rempah alami lainnya, yang juga bisa dikenalkan kepada sang anak.

Rempah-rempah tersebut bisa dikombinasikan dengan madu, untuk menjadikannya minuman sehat, dan tentunya baik untuk pertumbuhan anak.

Baca Juga: Bintangi Reborn Rich, Ini Profil Singkat Aktor Tampan Song Joong Ki

“Karena anak merupakan cerminan dari orangtuanya,” ucap dr. Zaidul Akbar.

Anak-anak mencontoh semua yang dilakukan oleh orangtuanya, tak terkecuali tentang apa yang dikonsumsi.

dr. Zaidul Akbar berpesan, kebiasaan-kebiasaan ini harus dimulai sedini mungkin, agar anak dapat terhindar dari masalah kesehatan, akibat mengkonsumsi makanan atau minuman yang tidak baik.***

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x