Tanaman Aglonema Penuh Jamur dan Bakteri? Lakukan 2 Cara Ini untuk Pengobatan

- 6 Juni 2022, 11:45 WIB
Ilustrasi aglonema.  Lakukan 2 cara berikut ini untuk pengobatan tanaman aglonema yang penuh jamur dan bakteri
Ilustrasi aglonema. Lakukan 2 cara berikut ini untuk pengobatan tanaman aglonema yang penuh jamur dan bakteri /Instagram.com / @samsudin11290.

MAPAY BANDUNG – Tanaman aglonema penuh jamur dan bakteri adalah momok yang sangat ditakutkan pencinta aglonema.

Perlu diingat bahwa jamur dan bakteri dapat menyerang hampir seluruh jenis aglonema tak peduli mahal atau murah.

Sebelum kondisi jamur dan bakteri pada aglonema semakin parah, segera lakukan pengobatan agar tanaman kesayangan Anda tidak mati.

Baca Juga: 5 Tips Aglonema Cepat Tumbuh dan Beranak Pinak, Ampuh! Simak Caranya Berikut Ini

Dilansir MapayBandung.com dari kanal YouTube Flower Mix Manado pada Senin 6 Juni 2022, ada beberapa jamur dan bakteri yang sering menyerang tanaman aglonema.

Bakteri pertama biasa disebut bakteri Erwinia. Keberadaan bakteri ini akan menyerang tanaman aglonema yang membuat tangkai rusak, berlendir, dan hancur seperti bubur.

Tak hanya itu, bakteri Erwinia pada tanaman aglonema akan membuat bau tak sedap pada tanaman ini.

Momok selanjutnya bagi pencinta tanaman aglonema adalah jamur Pythium.

Keberadaan jamur Phytium akan membuat aglonema busuk pada bagian akar dan batang.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x