Jauhi 2 Kebisaan Buruk Ini, Bikin Gemuk, Perut Buncit, Kolesterol dan Wajah Cepat Tua Kata dr. Zaidul Akbar

- 17 Mei 2022, 09:15 WIB
Ilustrasi. Dokter yang juga ahli herbal dr. Zaidul Akbar menyarankan untuk menjauhi 2 kebiasaan buruk ini karena penyebab gemuk, buncit, dan kolesterol
Ilustrasi. Dokter yang juga ahli herbal dr. Zaidul Akbar menyarankan untuk menjauhi 2 kebiasaan buruk ini karena penyebab gemuk, buncit, dan kolesterol /pixabay

MAPAY BANDUNG - Masalah badan gemuk, perut buncit dan kolesterol ternyata disebabkan karena kebiasaan buruk manusia.

Tak hanya picu kolesterol, kebiasaan buruk tersebut juga bisa membuat wajah cepat tua kata ahli herbal dr. Zaidul Akbar.

Menurut dr. Zaidul Akbar, kebiasaan buruk itu adalah malas minum air putih serta malas mengonsumsi buah-buahan.

dr. Zaidul Akbar menambahkan, perut buncit, kolesterol juga wajah cepat tua bisa dihidari jika kita segera membuang kebiasaan buruk itu.

Tetapi, mengapa 2 kebiasaan itu bisa membuat seseorang terkena masalah kesehatan? dr. Zaidul Akbar beri penjelasan berikut.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Bandung Hari Ini Selasa 17 Mei Beserta Biaya dan Persyaratannya

1. Malas minum air putih

Kebiasaan pertama penyebab perut buncit, kolesterol dan wajah cepat tua datang dari kemalasan minum air putih.

Padahal, air putih memiliki peranan yang amat penting bagi tubuh manusia.

Lagipula, 70% tubuh manusia terdiri dari air kata dr. Zaidul Akbar.

Jadi, kita harus rajin mengonsumsi air putih untuk mencegah kegemukan, perut buncit, bahkan kolesterol.

"Harus banyak minum air putih," ucapnya, dikutip MapayBandung.com dari Instagram @zaidulakbar, Selasa 17 Mei 2022.

Baca Juga: 7 Arti Kupu-Kupu Datang ke Rumah, Jangan Diusir Kecuali Datang Pada Waktu-waktu Ini

2. Jarang mengonsumsi buah-buahan

Selain jarang minum air putih, ada satu kebiasaan kecil yang juga bisa mengundang kolesterol, sebabkan perut buncit dan bikin wajah cepat tua.

Kebiasaan tersebut adalah jarang mengonsumsi sayuran dan buah-buahan.

Jarang mengonsumsi sayuran dan buah-buahan juga dapat berakibat pada timbulnya kolesterol ucapnya.

Sayuran dan buah-buahan mengandung serat yang cukup tinggi.

Serat ini sangat diperlukan tubuh agar lemak trans penyebab kolesterol bisa dinetralisir.

Baca Juga: Inilah 3 Resep Obat Kuat Bikin Pria Makin Perkasa Kata dr. Zaidul Akbar, Nomor 1 Bikin Enak

Jadi wajar saja, orang yang jarang mengkonsumsi buah dan sayuran lebih mudah terkena kolesterol.

Agar tubuh lebih sehat dan terhindar dari kolesterol, dr. Zaidul Akbar menyarankan supaya kita berhenti mengonsumsi makanan olahan.

Menurut dr. Zaidul Akbar, makanan olahan juga dapat memicu kolesterol.

Contoh makanan olahan adalah mie instan, kue, serta makanan ringan kemasan.

Jadi, dr. Zaidul Akbar menyarankan agar berhenti makan makanan olahan.

"Sebab ternyata lemak trans ini ada gara-gara konsumsi makanan olahan," terangnya.

Baca Juga: Apakah Benar Negara Arab Penduduknya Kaya Raya Itu Tanda Kiamat Sebentar Lagi? Simak Penjelasannya Berikut

Selain mengakibatkan kolesterol, jarang mengonsumsi buah-buahan juga dapat membuat seseorang kekurangan antioksidan.

Antioksidan sendiri merupakan senyawa yang bisa mencegah terjadinya paparan radikal bebas.

Jika radikal bebas dibiarkan, bisa menimbulkan kerutan-kerutan di wajah.***

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x