dr. Zaidul Akbar Beberkan Pandangannya Soal Bahaya Meniup Makanan Panas, Begini Katanya

- 14 Oktober 2021, 17:20 WIB
dr. Zaidul Akbar bagikan 5 tanda tubuh perlu detoksifikasi
dr. Zaidul Akbar bagikan 5 tanda tubuh perlu detoksifikasi /Tangkap layar Youtube Assabil Channel

MAPAY BANDUNG - Dokter yang juga merupakan seorang pendakwah yakni dr. Zaidul Akbar mengungkap pandangannya soal tiupan seseorang pada makanannya yang masih panas.

Secara medis, meniup makanan panas ketika hendak dikonsumsi tidak dianjurkan. Apalagi jika makanan tersebut hendak masuk ke mulut orang lain.

dr. Zaidul Akbar menyebut angin yang keluar dari mulut seseorang bisa menimbulkan reaksi pada makanan yang panas itu.

“Ketika makanan-makanan yang sedang panas ditiup akan terjadi perubahan reaksi gas,” ujar dr. Zaidul Akbar seperti dikutip MapayBandung.com dari kanal YouTube Bisikan.com Kamis 14 Oktober 2021.

Baca Juga: Hati-hati Jika Sering Mimpi Buruk, Bisa Jadi Pertanda Kena Sihir dan Santet Kata Ustadz Khalid Basalamah

Menurut dr. Zaidul Akbar, ketika meniup makanan panas maka uap yang dihasilkan dari makanan tersebut akan menjadi karbondioksida (CO2) sehingga dapat masuk kedalam makanan tersebut.

Saat meniup makanan, tubuh akan melepaskan CO2 dan karbonmonoksida (CO) dari dalam mulut.

Karbon dioksida yang dilepaskan kemudian akan bereaksi dengan partikel air (H2O) di dalam makanan sehingga menghasilkan pembentukan asam karbonat (H2CO3).

Karbon monoksida itu sendiri sudah beracun. Jadi, jika meniup makanan panas sebelum dikonsumsi maka tubuh akan kemasukan lebih banyak asam karbonat dan karbon monoksida.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x