Creamy dan Lumer, Resep Salad Buah yang Cocok Jadi Ide Jualan Takjil Sehat di Bulan Puasa

2 April 2023, 19:45 WIB
Resep salad buah yang bisa jadi rekomendasi jualan dan ide takjil di bulan puasa. /Tangkapan Layar Youtube/Lis Achmady

 

MAPAY BANDUNG – Inilah resep Salad Buah yang creamy dan lumer, cocok jadi ide jualan takjil sehat di bulan puasa.

Saat ini salad buah sedang populer sebagai salah satu menu takjil yang sehat. Salad buah merupakan sejenis makanan yang berasal dari berbagai buah-buahan kemudian diberi saus olahan dari mayonaise dan susu kental manis.

Olahan satu ini rasanya sangat nikmat dan segar apalagi jika dinikmati dalam kondisi dingin dan hawa diluar sedang panas-panasnya.

Kali ini Mama Ci akan membagikan resep Salad buah yang tidak terlalu asam namun pastinya enak. Dilengkapi dengan kuah creamy yang lumer yang pastinya cocok untuk menu takjil berbuka.

Baca Juga: Resep Putu Mayang Manis dan Kenyal, Kue Tradisional Cocok Untuk Ide Jualan Takjil Ramadhan 2023

Dengan satu resep ini kamu akan mendapatkan 7 Cup Salad Buah dengan ukuran cupnya 450 ml. Untuk cup bulat 300ml hasilnya jadi 7-8 cup kisaran harga jual Rp15 ribu.

Sedangkan cup bulat 500 ml hasilnya jadi 4 cup kisaran harga jual Rp25 ribu. Selain itu Salad Buah ini bisa di simpan di kulkas tahan 3 hari.

Dilansir MapayBandung.com dari kanal Youtube Dapur Mama Ci Memasak Sabtu 1 April 2023, berikut ini resep Resep Salad Buah yang bisa ditiru dan dibuat sendiri di rumah.

Baca Juga: Takjil Olahan Selasih dengan Modal Kecil, Inilah Resep Es Semangka Alpukat Ala Chef Ary

Bahan bahan:

- 80 g gula pasir = Rp1.080

- 15 g Mr jelly rasa leci = Rp4.000

- 500 ml air

- 40 g gula pasir = Rp540

- 2 sdm tepung jagung maizena = Rp200

- 70 g keju oles (optional) = Rp5.000

- 400 ml susu cair = Rp6.600

- 70 ml kental manis = Rp1.574

- 180 g mayonaise = Rp4.545

Jenis Buah:

- 200 g buah apel = Rp8.000

- 200 g buah pir = Rp6.000

- 200 g buah melon = Rp5.000

- 170 g nata de coco tanpa air = Rp4.000

- 150 g anggur merah = Rp12.000

- 1 buah jeruk mandarin = Rp2.500

- 50 g keju cheddar ( parut ) = Rp3.676

TOTAL = Rp 64.715

Baca Juga: Sedang Tayang! Link Streaming Preman Pensiun 8 Episode 11, Roy Jadi Raja Parkiran

Cara pembuatan:

Jelly Leci

1. Siapkan 80 gram gula pasir 15 gram, bubuk jelly rasa leci kemudian diaduk rata.

2. Masukkan air 500 ml lalu diaduk rata.

3. Kemudian masak sampai mendidih sambil terus diaduk, setelah mendidih tuang ke dalam wadah untuk dicetak.

4. Setelah keras potong berbentuk kotak kemudian disisihkan.

Saus salad

1. Siapkan 40 gram gula pasir 2 sendok makan tepung jagung maizena 70 gram keju oles ini optional.

2. Masukkan susu cair 400 ml dan kental manis 70 ml lalu masak sampai mengental dan meletup-letup, gunakan api sedang cenderung kecil sambil terus diaduk.

3. Setelah mengental dan meletup segera diangkat dan masukkan 180 gram mayones lalu aduk hingga tercampur rata.

Baca Juga: Resep Ayam Goreng Lezat, Cocok Untuk Menu Berbuka, Bahan Sederhana, Rasa Bintang Lima

Penyajian:

1. Tata salad buahnya dan masukkan Jelly Leci 2 sendok makan, buah apel 200 gram yang sudah direndam air garam dan dicampur air jeruk agar tidak berubah warna menjadi hitam.

2. Masukkan 1 sendok makan apel, buah pir 200 gram, 1 sendok makan buah melon 200 gram, 1 sendok makan nata de coco, anggur merah yang dipotong kecil 3-4 potong per cup kemudian masukkan saus saladnya 2 Scope es krim lakukan sampai selesai.

3. Tambahkan topping seperti keju cheddar, jeruk mandarin dan buah anggur.

4. Salad buah siap dinikmati.

Demikian resep Salad buah yang bisa kamu coba, semoga bermanfaat.*** (Devi Fauziah Iftiyani/Job Training)

Editor: Haidar Rais

Tags

Terkini

Terpopuler