Resep Cookie Bonbon Tanpa Oven, 5 Bahan Langsung Jadi Ala Devina Hermawan

25 Desember 2022, 15:15 WIB
Resep Cookie bonbon ala Chef Devina Hermawan. /YouTube Chef Devina Hermawan

MAPAY BANDUNG - Cemilan di tahun baru yang bikin kelurga happy apa sih.

Mungkin dengan cake atau cookies yang bertaburan coklat bisa jadi pilihan asik untuk cemilan di malam tahun baru bareng keluarga. Coklat selalu bisa mengubah suasana menjadi lebih baik dalam setiap suasana.

Cookie Bonbon sangat cocok bagi Anda pecinta coklat, karena rasa Cookie Bonbon full coklat.Tidak hanya rasanya yang full coklat, tekstur yang dimiliki Cookie Bonbon padat namun Chancy. Pembuatannya yang praktis hanya memerlukan lima bahan saja bisa langsung jadi.

Dikutip MapayBandung.com minggu 25 Desember 2022 dari kanal youtube Devina Hermawan berikut resep dan cara pembuatannnya.

Baca Juga: 10 Ucapan Selamat Hari Natal 2022 Bahasa Inggris Lengkap dengan Terjemahannya, Keren!

Bahan:

4 pack Good Time Double Choc

6 sdm mentega, lelehkan

4 sdm selai cokelat

4 sdm kental manis

1/4 sdt garam, opsional

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Instagramable di Bandung Beserta Harga Tiket, Salahsatunya Taman Langit Pangalengan

Bahan lainnya:

Dark chocolate, cincang, lelehkan

Topping sesuai selera

Langkah pembuatan :

1. Haluskan Good Time Double Choc dengan food processor lalu masukkan kental manis, mentega cair, garam, dan selai cokelat, aduk rata

2. Pindahkan ke dalam mangkuk lalu cetak cookie 3/4 sendok makan kemudian bentuk bulat

Baca Juga: 23 Link Twibbon Selamat Tahun Baru 2023 dengan Desain Kekinian, Simak Cara Pasangnya

3. Pindahkan ke dalam piring atau loyang yang sudah dialasi baking paper lalu simpan di dalam freezer selama 10-15 menit

4. Celupkan cookie ke dalam lelehan cokelat, ratakan

5. Simpan cookie ke dalam loyang yang sudah dialasi baking paper kemudian taburkan topping sesuai selera. (Wulan Nursari/ Job Training)***

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler