Alergi Auto Minggat, Ikuti Tips Jitu Usir Alergi Pakai Herbal ala dr. Zaidul Akbar Ini

12 Maret 2022, 16:45 WIB
Dokter yang juga pendakwah dr. Zaidul Akbar membagikan tips jitu untuk mengusir alergi dengan resep herbal, alergi langsung minggat. /YouTube dr. Zaidul Akbar Official



MAPAY BANDUNG - Banyak orang yang menganggap bahwa alergi bawaan tidak dapat disembuhkan.

Akan tetapi, banyak orang yang justru tidak mengetahui bahwa ada cara alami berupa rempah yang dapat menyembuhkan alergi.

Beberapa jenis herbal untuk mengobati alergi tersebut, akan diungkap oleh seorang dokter dan juga pendakwah yakni dr. Zaidul Akbar.

"Patut diketahui, sebenarnya beberapa penyakit berawal dari pencernaan, termasuk alergi," ujar dr. Zaidul Akbar seperti dikutip MapayBandung.com dari video di kanal YouTube dr.Zaidul Akbar Official Sabtu 12 Maret 2022.

Baca Juga: Buang Racun di Tubuh dengan Infused Water Kurma ala dr. Zaidul Akbar, Racun dan Lemak Auto Rontok

Masalah pencernaan tersebut, salahsatunya terjadi kebocoran pada usus atau dalam bahasa medis adalah leaky gut.

Sebenarnya leaky gut ini, bisa berasal dari bawaan orangtua atau dari pribadinya yang tidak menerapkan hidup sehat.

Sering mengkonsumsi tepung-tepungan dan juga beberapa obat pribadi yang hampir setiap hari dikonsumsi menjadi dua di antara penyebab leaky gut.

Namun patut diingat, hal yang paling mendasar untuk mengobati segala bentuk penyakit adalah dengan berpuasa.

"Puasa ini, sangat baik untuk mendentoksifikasi tubuh," tutur dr. Zaidul Akbar.

Baca Juga: 7 Perilaku Sepele yang Bikin Susah Kaya Kata Ahli Spiritual, Segera Hentikan Agar Rezeki Lancar

Namun kembali lagi, puasa juga harus benar dalam pengerjaannya, terutama saat sahur dan buka untuk konsumsinya harus diperhatikan

Selanjutnya saran lain yang diberikan dr. Zaidul Akbar, bisa konsumsi habbatussauda jenis habasya, dari ethiopia yang paling terbaik.

Saat meminum habbatussauda, disarankan untuk dikonsumsi dalam 1 hari minimal 3 kapsul dan maksimal 5 kapsul.

Selain habbatussauda, dr. Zaidul Akbar pun menyarankan air kelapa muda karena mengandung asam amino yang berfungsi untuk mengobati alergi tersebut.

Cara mengkonsumsinya, air kelapa tersebut diblender, lalu dicampur kurma dan habbatussauda.

Beberapa bahan alternatif yang disarankan dr. Zaidul Akbar bisa dikonsumsi secara rutin agar alergi pada tubuh segera teratasi.***

Editor: Rian Firmansyah

Tags

Terkini

Terpopuler