Lakukan pada Burung Perkutut, Menyimpan Burung dengan Cara Ini Bisa Menguatkan Mental Burung

- 30 Juli 2022, 07:30 WIB
Adapun cara yang bisa dilakukan untuk menguatkan mental burung termasuk burung perkutut adalah dengan menjemurnya secara berjejer.
Adapun cara yang bisa dilakukan untuk menguatkan mental burung termasuk burung perkutut adalah dengan menjemurnya secara berjejer. /Kanal YouTube Kung Mania Channel

 

MAPAY BANDUNG - Menguatkan mental burung memang sangat penting untuk dilakukan apabila ingin mengikuti suatu kontes.

Ternyata, ada cara yang bisa dilakukan untuk menguatkan mental burung yang juga bisa dilakukan pada burung perkutut.

Oleh karenanya, ketahuilah cara untuk menguatkan mental burung berikut ini agar bisa dilakukan pada burung perkutut peliharaan anda.

Baca Juga: Teliti Sebelum Membeli, Jika Ada 9 Tanda Ini Maka Burung Perkutut Memiliki Suara Besar

Adapun cara yang bisa dilakukan untuk menguatkan mental burung termasuk burung perkutut adalah dengan menjemurnya secara berjejer.

Mungkin beberapa dari anda, pernah melihat burung yang jika dijemur selalu disimpan secara berjejeran dengan burung yang sejenis.

Ternyata hal tersebut memiliki tujuan tersendiri, seperti yang dikutip MapayBandung.com dari video di kanal YouTube Agung Nur Saladin Kamis 28 Juli 2022, tujuan pertama yaitu bisa meningkatkan birahi.

Baca Juga: Cek Tuah Perkutut Bisa Dilakukan Sendiri di Rumah! Cukup Pakai 2 Bahan Ini dan Gak Perlu Tirakat Tertentu

Kemudian tujuan selanjutnya yakni bisa juga untuk menteralkan emosi, agar burung lebih tenang dan tidak takut terhadap orang.

Hal ini dilakukan layaknya burung sedang dicas, sebelum burung-burung tersebut dinaikkan ke gantangan.

Saat dijejerkan antara burung satu dengan burung lainnya, diperbolehkan untuk saling berdempetan dan tidak diberi jarak.

Baca Juga: Jangan Kaget, Dijamin Buat Suara Burung Perkutut Jernih, Cukup Berikan Campuran Bunga Ini Saja

Sehingga yang tadinya burung tersebut grabakan atau giras di dalam kandang, maka ia akan lebih tenang.

Jika hal ini tidak dilakukan, maka nantinya saat burung dinaikkan menggunakan gantangan, burung akan cenderung bolak balik didalam kandang seperti kebingungan.

Apabila burung-burung tersebut sedang dicas, kemudian ada salah satu burung yang bunyi, maka burung tersebut dapat dikatakan istimewa.

Baca Juga: Vaksinasi Dosis Keempat Mulai Disuntik Hari Ini, 1,9 Juta Nakes Bakal Dapat Suntikan Vaksin Booster ke-2

Karena jika hal itu terjadi, maka mental burung tersebut sudah terbentuk dan siap untuk dibawa ke arena kontes.

Melakukan cas burung ini sangatlah penting untuk mengasah mental burung, karena banyak kejadian burung yang macet bunyi secara tiba-tiba ketika di arena kontes.

Jika sudah melakukan cas burung ini, nantinya burung perkutut yang akan dibawa ke arena kontes akan terbiasa dengan suasana ramai di tempat kontes.***

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x