Suaranya Mewah! Inilah 7 Manfaat Probiotik untuk Burung Perkutut, Dijamin Juara Lomba

- 10 Juni 2022, 09:45 WIB
Ilustrasi burung perkutut ombyokan.
Ilustrasi burung perkutut ombyokan. /Wahyu Surya/

MAPAY BANDUNG – Banyak yang tidak mengetahui manfaat probiotik pada burung perkutut.

Cairan yang mengandung bakteri ini tak hanya bermanfaat bagi manusia, penggunaan probiotik pada perkutut ternyata mampu membuat burung lebih sehat.

Jika kondisi burung perkutut semakin prima dan sehat, maka tidak heran hewan ini akan mengeluarkan suara yang merdu, mewah, dan dijamin menang lomba.

Dilansir MapayBandung.com dari kanal YouTube Kung Mania Channel pada Jumat 10 Juni 2022, berikut 7 manfaat cairan probiotik pada burung perkutut.

Baca Juga: Waspada, Inilah 4 Ciri Orang yang Mudah Terkena Santet Kiriman, Nomor 3 Paling Rentan

1. Memperbaiki metabolisme tubuh

Probiotik akan membantu memperbaiki metabolisme burung perkutut semakin baik.

Pemberian dengan takaran yang tepat akan membuat perkutut tidak mudah gemuk dan semakin aktif berbunyi.

Berbeda dengan Millet Hitam yang dapat menyebabkan perkutut gemuk, probiotik yang terdiri dari bakteri hidup tidak akan membuat perkutut kegemukan.

Baca Juga: Bulunya Hitam Lebat! Perkutut Cemani Dipercaya Bertuah, Tolak Santet hingga Undang Rezeki, Ini Penjelasannya

2. Membantu memperbaik regenerasi sel yang rusak

Pemberian probiotik pada burung perkutut sangat dianjurkan diberikan pada perkutut yang masih giras.

Alasannya agak burung perkutut mampu memperbaiki dan melakukan regenerasi sel kulit mati pada luka.

3. Meningkatkan kualitas anakan

Banyak pencinta perkutut yang mengeluh dengan kualitas anakan perkutut setelah dijodohkan.

Tak sedikit yang menemukan anakan burung perkutut terlihat lemah dan cacat pada beberapa anggota tubuhnya.

Untuk mengatasi hal tersebut, berikan probiotik secara rutin pada perkutut seminggu sebelum perkutut kawin.

Baca Juga: Ternyata Bisa Terlihat Jelas, Inilah Ciri-Ciri Orang yang Melakukan Pesugihan

4. Memperbaiki proses pencernaan

Tanda pada burung perkutut yang memiliki masalah pada pencernaan yaitu kotorannya tidak bulat sempurna dan cenderung encer.

Tak hanya itu, kotoran burung perkutut berwarna putih adalah indikasi terjadinya diare.

Untuk mengatasi penyakit tersebut dapat dilakukan dengan cara yang mudah, berikan cairan probiotik secara teratur agar diare mudah diatasi.

5. Meningkatkan sistem imun

Saat terjadi wabah dan serangan virus, bulu pada burung biasanya akan mabung (rontok) dengan sendirinya.

Jika tidak diberikan vitamin dan jamu, burung perkutut kesayangan Anda akan mati dalam waktu dekat.

Untuk terhindar dari masalah tersebut, berikan probiotik pada burung perkutut secara rutin agar sistem imun kembali membaik.

Baca Juga: Cara Mengobati Luka pada Burung Perkutut Giras dan Kelabakan, Mudah! Cukup Gunakan 2 Tanaman Berikut

6. Mempercepat proses penyembuhan

Pada beberapa kasus, burung perkutut dapat terpeleset hingga menyebabkan kakinya patah atau sayap perkutut terluka karena menabrak sangkar.

Kondisi burung perkutut luka dan stres akan membuatnya malas bersuara dan lebih banyak diam.

Memberikan probiotik pada burung perkutut akan mempercepat proses penyembuhan pada perkutut dan membuatnya kembali bersuara.

Baca Juga: 3 Tanda Firasat ini Jangan Pernah Diabaikan Karena Bisa Jadi Bikin Selamat, Nomor 2 Munculnya Sering

7. Membuat suara lebih merdu

Sedangkan fungsi probiotik yang paling utama pada burung perkutut yaitu membuat suaranya lebih merdu.

Berikan prebiotik secara rutin seminggu sebelum lomba agar kesehatan terjaga dan suara yang dihasilkan semakin merdu.

Untuk memberikan probiotik pada burung perkutut, ganti air minum dengan 50 ml air matang kemudian teteskan probiotik cair sesuai takaran.

Agar burung perkutut lebih sehat, teteskan 5 hingga 10 ml cairan prebiotik pada tempat air minum.***

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah