Jadi Tempat Favorit Ular Sembunyi, 6 Tempat di Rumah Ini Jangan Dibiarkan Tak Terawat

6 Agustus 2022, 21:00 WIB
Ilustrasi. 6 tempat di rumah ini jangan sampai dibiarkan tak terawat. Pasalnya, tempat-tempat ini jika tidak dirawat bakal jadi tempat favorit ular. /Pixabay/artellliii72



MAPAY BANDUNG - Berikut ini adalah beberapa tempat di rumah yang tidak boleh dibiarkan tak terawat ataupun disepelekan, sebab bisa menjadi tempat favorit ular untuk bersembunyi.

Ya, ular adalah salah satu hewan yang gemar bersembunyi di tempat-tempat gelap dan lembab, yang ada di lingkungan rumah.

Maka dari itu, anda mesti rutin mengecek beberapa tempat di rumah berikut ini untuk tetap terjaga kebersihan dan keamanannya, agar tidak dijadikan tempat favorit ular bersembunyi.

Seperti diketahui, kedatangan ular di dalam rumah, tentu akan membuat kepanikan bagi penghuni rumah. Sebab, hewan satu ini dikategorikan sebagai hewan yang berbahaya.

Baca Juga: One Piece Red Tayang Hari Ini, Begini Spoiler Cerita Film yang Akan Tayang di Indonesia dalam Waktu Dekat

Dilansir MapayBandung.com dari YouTube SOTV ID, Sabtu 6 Agustus 2022, berikut 6 tempat di rumah yang sering dijadikan tempat favorit ular untuk bersembunyi.

1. Retakan tanah

Retakan tanah di rumah bisa menciptakan sebuah lubang, di mana lubang tersebut menjadi tempat favorit ular untuk bersembunyi.

Maka dari itu, cara mencegah ular masuk ke dalam rumah adalah dengan menutup retakan rumah.

Hal ini dilakukan, agar retakan tanah tersebut tidak menjadi akses masuk ular. Perhatikan juga celah-celah kecil di dalam rumah, agar tidak menjadi akses masuk ular.

Baca Juga: LINK BIG MOUTH Episode 4 Sub Indo Full HD Tayang Malam Ini, Klik Disini untuk Menguak Siapa Big Mouse

2. Tumpukan kayu

Bagi anda yang mempunyai kebiasaan menumpuk kayu di halaman rumah, sebaiknya pindahkan ke satu tempat yang aman dan tersusun rapi.

Sebab, tumpukan kayu yang sering terlihat di halaman rumah ternyata, bisa menjadi tempat persembunyian bagi ular.

3. Kolam ikan

Seperti diketahui, ular adalah hewan yang bisa hidup di dua dunia, di darat dan air.

Tak jarang, kita juga akan bisa menemukan seekor ular yang bersembunyi di dalam air.

Dengan memeriksa kolam ikan secara rutin, itu bisa meminimalisir ular bersembunyi di tempat tersebut.

Baca Juga: 7 Makna Filosofi dan Visualisasi Logo HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia

4. Hiasan batu besar di taman

Sama halnya dengan tumpukan kayu dan kolam ikan, hindari menyimpan hiasan batu besar di taman juga perlu dilakukan, agar ular tidak bersembunyi di balik hiasan batu tersebut.

5. Lubang di rumah

Menutup setiap lubang di rumah adalah upaya untuk menutup akses masuk ular.

Jangan biarkan lubang di setiap sudut rumah tidak diperhatikan, karena itu bisa saja menjadi akses ular untuk masuk ke dalam rumah.

6. Rumput liar yang rimbun

Bagi ular, manusia adalah predator yang berbahaya. Oleh sebab itu, ular menyukai tempat rimbun seperti rumput untuk dijadikan tempat bersembunyi dari manusia.

Memotong rumput akan menghindari ular bersembunyi di balik rimbunnya rumput di lingkungan rumah.***

Editor: Rian Firmansyah

Tags

Terkini

Terpopuler