Bikin Gacor dan Rajin Bunyi, Inilah 10 Jenis Makanan yang Wajib Diberikan Pada Burung Perkutut

18 Juni 2022, 09:30 WIB
Beras merah jadi salah satu pakan burung perkutut agar terus gacor. /YouTube animal lover (emah-Rasyid)

MAPAY BANDUNG - Pemilik burung perkutut tentunya ingin melihat burungnya sehat dan gacor atau rajin bunyi.

Selain perawatannya cukup mudah ternyata, ada cara agar burung cepat gacor salah satunya perawatan harus ekstra jika ingin burung tersebut mudah gacor.

Agar burung perkutut anda gacor dan rajin bunyi ada beberapa makanan yang bisa anda berikan untuk burung perkutut anda.

Baca Juga: Innalillahi, Dua Bobotoh Dilaporkan Meninggal Dunia saat Nonton Persib vs Persebaya di Stadion GBLA

Dilansir MapayBandung.com dari kanal Youtube Emah Rasyid, pada Jumat 17 Juni 2022, Inilah 10 jenis makanan yang bisa membuat burung perkutut cepat gacor dan rajin bunyi.

1. Milet

Milet direkomendasikan pecinta burung perkutut sebagai makanan yang baik diberikan agar burung kesayangan anda cepat gacor dan juga rajin bunyi.

Tetapi jika makanan ini dikonsumsi berlebihan ternyata tidak baik bagi burung perkutut. Ini karena dapat menyebabkan berat badan perkutut akan berlebih.

Jika burung perkutut memiliki berat badan berlebih aktivitasnya akan berkurang dan malas untuk berkicau.

Baca Juga: Inilah Tanda Anda Memiliki Khodam Lebih dari Satu, Anda Sering Mimpi Ditemui Sosok Ini!

2. Kacang hijau

Pemberian kacang hijau bagi burung perkutut dapat membantu pertumbuhannya agar semakin cepat.

Cara memberikan kacang hijau ini bisa dengan cara diloloh secara langsung dan sebaiknya kacang hijau tersebut direndam dengan air panas atau masak.

3. Ketan hitam

Banyak yang menganggap ketan hitam dapat membantu tubuh burung perkutut hangat, ketan hitam sendiri dapat diberikan pada musim dingin atau musim hujan.

Baca Juga: Inilah 7 Katuranggan Burung Perkutut Lokal Pembawa Rezeki dan Keberuntungan, Segera Pelihara

4. Beras merah

Banyak khasiat yang terkandung pada beras merah, diantaranya mengandung vitamin yang berguna untuk membantu perkembangan.

5. Gabah

Makanan favorit burung perkutut ini memiliki kelebihan, dimana jika memakan gabah tidak menjadikan perkutut gemuk.

Baca Juga: 4 Cara Sembuhkan Penyakit Tetelo pada Burung Perkutut, Murah Meriah Merintih! Cukup Rp2000

Selain itu, gizi pada gabah cukup seimbang sehingga membuat perkutut tidak akan menjadi gemuk walau mengkonsumsi gabah dalam jumlah banyak

6. Jewawut

Warna jewawut adalah orange beda dengan milet dan kandungan protein pada jewawut sangat tinggi , sehingga disarankan untuk pakan perkutut.

7. Sergum

Walau makanan ini berupa serbuk, namun sergum mampu menambah tenaga burung perkutut. Akan tetapi pemberian sergum sebaiknya tidak terlalu banyak karena akan merusak suara burung perkutut.

Baca Juga: Jangan Dipelihara! Ini 9 Katuranggan Burung Perkutut Pembawa Sial, Begini Cirinya

8. Enceng-enceng

Tanaman yang memiliki nama lain karto dan ora-ora ini merupakan jenis makanan perkutut yang biasanya hanya diambil bijinya saja.

Manfaat enceng-enceng sendiri dapat melancarkan pernafasan dan juga menghangatkan burung perkutut.

9. Godem

Godem membuat perkutut rajin bunyi dan juga dapat menghangatkan tubuh burung perkutut. Namun jangan memberikan terlalu banyak godem agar tidak merusak suara burung perkutut.

Baca Juga: 3 Cara Mengobati Suara Serak Burung Perkutut, Ternyata Masalahnya pada Air Minum

10. Canary seed

Canary seed atau yang kita sebut dengan biji kenari memiliki manfaat yang sangat banyak bagi burung perkutut.

Protein yang tinggi dan juga lemak hidrat yang mampu menambah stamina dan juga dapat mengatasi suara burung yang serak.

Baca Juga: Cegah PMK, Pemkot Bandung Terjunkan Satgas Pemeriksa Hewan Kurban Lebih Awal

Itulah beberapa macam jenis makanan yang baik diberikan untuk burung perkutut kesayangan anda. Semoga bermanfaat.***

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler