Sedang Berlangsung! MasterChef Indonesia Season 10 Top 5 Live Streaming di RCTI

- 11 Maret 2023, 16:00 WIB
Chef Juna dan Chef Arnold, juri MasterChef Indonesia Season 10
Chef Juna dan Chef Arnold, juri MasterChef Indonesia Season 10 /Instagram

 

Tantangan yang akan diberikan kepada para peserta kali ini yaitu membuat hidangan dengan menggunakan dua bahan sebagai sorotan utama dari hidangan yang akan mereka sajikan.

Chef Renatta pun mengatakan agar tidak terlalu banyak memikirkan strategi masak untuk bahan kali ini karena bisa membahayakan penilaian terhadap hidangannya. Sebagaimana tantangan yang diberikan pada episode lalu, kunci untuk memasak di galeri adalah dengan smart cooking.

Baca Juga: Jangan Lewatkan! Bocoran Keseruan MasterChef Season 10 Top 5, Lengkap dengan Profil Peserta

Belum diketahui kedua bahan-bahan yang diberikan, namun melalui beberapa cuplikan dari akun Instagram tersebut ada peserta yang membawakan makanan bertema pedas dan menyajikan hidangan pizza.

 

Salah satu peserta diketahui memasak dengan memberikan 5 biji cabe untuk membuat hidangan yang pedas. Sayangnya juri menilai masakannya ini kurang pedas, terutama untuk Chef Arnold yang menyukai makanan pedas dengan mengatakan bahwa makanan ini tidak terasa pedas.

“5 biji cabe bagi Chef Arnold itu gak pedes gaes… hmm… kalau yang doyan pedes 5 biji cabe itu emang kurang nampol! Setuju gak?” itulah deskripsi pada unggahan di akun Instagram miliki @masterchefina.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x