Duh! Kiper Andalan Persib Ini Dilirik Semen Padang, Bobotoh Siap Kehilangan?

- 10 Juni 2024, 16:00 WIB
Kiper Persib Bandung, Teja Paku Alam mengaku tidak merasa gugup untuk menjalani laga tandang ke markas Borneo FC pekan ini.
Kiper Persib Bandung, Teja Paku Alam mengaku tidak merasa gugup untuk menjalani laga tandang ke markas Borneo FC pekan ini. /Liga Indonesia Baru



BRAGA, MAPAYBANDUNG.COM - Kiper andalan Persib Bandung ini dilirik Semen Padang FC. Rumor tersebut mencuat di media sosial dan di laman transfer pemain ternama, transfermarkt.co.id. Di laman tersebut disebutkan peluang kiper ini gabung Semen Padang sebesar 52%.

Musim lalu, kiper kelahiran Painan, Sumatera Barat ini tampil menjaga gawang Maung Bandung sebanyak 17 kali. Dari jumlah penampilan tersebut, 5 kali dia melakukan cleansheet.

Baca Juga: Jelang Pilkada 2024, Dedi Mulyadi Kunjungi DPD Demokrat Jabar Bahas Dua Hal Ini

Adapun kiper yang dimaksud adalah Teja Paku Alam. Pemain berusia 30 tahun itu dirumorkan kembali ke Semen Padang FC yang merupakan mantan klubnya.

Rumor tersebut beredar setelah tim kebanggaan masyarakat Minangkabau itu promosi ke Liga 1 musim depan.

Teja Paku Alam sendiri bergabung Persib pada 16 Januari 2020, setelah sebelumnya memperkuat Semen Padang FC musim 2019.

Baca Juga: Penyerang Lincah Rp3,91 Miliar Ini Dirumorkan Gabung Persib, Pernah Duet dengan Ciro Alves

Kontrak Teja Paku Alam dengan Persib Bandung sebenarnya masih lama. Dia memperpanjang kontrak di Persib sampai tahun 2027.

Kabar Teja Paku Alam hengkang ke Semen Padang FC ini masih sebatas rumor. Belum ada konfirmasi dari manajemen Persib maupun pemain bersangkutan.***

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah