Maung Bandung Siap Terkam Macan Putih, Caretaker Persib: Kami Pasti Kerja Keras

- 27 Juli 2023, 19:45 WIB
Link live streaming Persib vs Persik Kediri dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2022-2023, pada Rabu, 8 Maret 2023. Kick off mulai pukul 15.00 sore WIB.
Link live streaming Persib vs Persik Kediri dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2022-2023, pada Rabu, 8 Maret 2023. Kick off mulai pukul 15.00 sore WIB. /Twitter/@Persib/

MAPAY BANDUNG - Pelatih sementara Persib Bandung, Yaya Sunarya optimis Maung Bandung bisa meraih hasil maksimal kontra Persik Kediri.

Menurut Yaya, timnya punya bisa menang atas Persik yang akan dihadapi pada pertandingan pekan kelima Liga 1 2023/2024 di Stadion Brawijaya Kediri, Jumat, 28 Juli 2023.

Yaya memastikan, setelah melakukan evaluasi, persiapan timnya sejauh ini berjalan baik. Sehingga ia optimis Persib bisa mengalahkan tim berjuluk Macan Putih di kandangnya.

Baca Juga: Langsung Pelihara Aja Tak Perlu Pikir Panjang, Burung Perkutut Ini Bisa Lindungi Sang Pemilik

“Kami punya waktu empat hari dalam melakukan persiapan di sesi latihan. Mulai pemulihan hingga komunikasi dengan pemain. Tentunya, untuk pertandingan besok kami siap. Kami punya tekad dan visi yang sama dan mudah-mudahan semuanya dengan izin Allah,” kata Yaya dalam konferensi pers menjelang pertandingn, Kamis, 27 Juli 2023.

Bagi Persib, ini merupakan tandang ketiga musim ini. Dalam dua pertandingan tandang sebelumnya, Persib bermain imbang 3-3 dengan Arema FC dan kekalahan 2-4 dari PSM Makassar.

Baca Juga: Pemain Persib Bandung Percaya Bojan Hodak Bisa Bawa Maung Bandung Raih Hasil Maksimal

Pelatih berlisensi A AFC ini mengakui tidak mudah menang di kandang lawan. Kerja keras harus mereka lakukan untuk meredam lini depan Persik yang punya materi pemain baik.

“Persik adalah tim yang agresif, baik saat bermain home ataupun away. Persik punya motivasi yang lebih baik. Kami harus kerja keras tentunya,” ucapnya. ***

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x