Masih Ingat Dia? Orang Spanyol Pertama yang Main untuk Persib, Berhasil Bawa Maung Bandung ke Final

- 29 Mei 2023, 19:15 WIB
Mantan pemain Persib Bandung, Juan Carlos Belencoso
Mantan pemain Persib Bandung, Juan Carlos Belencoso /Persib

 

MAPAY BANDUNG - Persib Bandung di Liga 1 musim 2023/2023 mendatangkan playmaker asing asal Spanyol bernama Tyronne del Pino. Pemain tersebut berposisi sebagai playmaker yang diharapkan dapat membuat Persib menerapkan gaya bermain tiki-taka.

Namun, di samping itu tahukah bobotoh? Tyronne del Pino adalah pemain asal Spanyol kedua yang bergabung dengan dengan Persib Bandung.

 

Maung Bandung sebelumnya pernah mengontrak pemain asal negeri matador pada musim 2016. Pemain tersebut adalah Juan Carlos Belencoso.

Pemain yang didatangkan Persib Bandung dari klub Hong Kong Kitchee FC itu sempat membawa Persib masuk ke final Piala Bhayangkara di tahun pertamanya.

Baca Juga: 4 Pemainnya Dipanggil Timnas Indonesia, Persib: Untuk Kepentingan Timnas, Kita Pasti Dukung

Bahkan, ia sempat mencatatkan satu gol saat Persib menang 2-0 atas Sriwijaya FC dan membuat Persib lolos ke babak semifinal Piala Bhayangkara dengan status juara grup.

Namun sayang, striker yang sempat mempersembahkan Kitchee FC meraih trebble winner di kompetisi domesik ini tak bisa menunjukan kehebatannya kala bersama Persib.

Insting mencetak gol dan permainan yang tak kunjung membaik pun membuat karirnya di Persib Bandung tak berjalan mulus.

Tercatat, ia hanya memainkan delapan laga dengan catatan 1 gol dan 1 asis untuk Persib Bandung.

Baca Juga: RESMI! Inilah Daftar Harga Tiket Pertandingan FIFA Matchday Indonesia vs Argentina 19 Juni

Kisah kedatangan Belencoso sendiri dimulai pada 2016, Belencoso didatangkan kala sepakbola Indonesia tengah "diasingkan" dari dunia internasional karena PSSI dihukum FIFA.

Gelaran Piala Bhayangkara pun jadi salah satu obat kerinduan bagi pecinta sepak bola tak terkecuali Persib.

 

Sehingga, Persib berjuang mati-matian untuk meraih juara dalam turnamen tersebut. Belencoso yang datang dengan status pemain asing pun mengaku ingin mempersembahkan gelar juara untuk Persib dalam kompetisi yang diikutinya.

Turnamen itulah awal kiprah Belencoso bersama Persib. Kontribusinya sudah tampak sejak Persib menjalani babak kualifikasi Grup A melawan Sriwijaya FC di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, 26 Maret 2016.

Baca Juga: Skuad Persib Bandung Gendut, Luis Milla Bakal Coret Pemain Lagi, Siapa yang 'Hatur Nuhun' Duluan?

Di laga tersebut, Belencoso menyumbang satu dari dua gol kemenangan Persib atas Sriwijaya FC. Gol terjadi melalui insting tajamnya memanfaatkan umpan lob dari tendangan bebas Taufiq.

Belencoso pun membawa Persib menggapai partai final melawan Arema di Stadion Utama Senayan Jakarta, 3 April 2016. Sayangnya, Pangeran Biru saat itu harus puas menjadi runner-up.

Setelah itu, Belencoso masih dipercaya mengisi lini depan Persib untuk berlaga di Indonesia Soccer Championship (ISC). Sayangnya performa striker asal Spanyol itu tak kunjung membaik.

Ia menyumbang satu assist atas gol Vladimir Vujovic, tapi selalu gagal membuat gol di ISC.***


Ikuti berita MapayBandung.com lainnya di Google News.

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x