Kota Bandung ODF 100 Persen pada 2023, Yana Beberkan Upaya Akselerasi

- 26 Januari 2023, 15:45 WIB
Wali Kota Bandung Yana Mulyana Ajak Warga Turut Berpartisipasi Jaga Lingkungan
Wali Kota Bandung Yana Mulyana Ajak Warga Turut Berpartisipasi Jaga Lingkungan /Adpim Kota Bandung/

Selain itu, kolaborasi dengan seluruh elemen masyarakat mulai dari unsur kewilayahan hingga akademisi juga memberi andil terhadap capaian ODF 100
persen di Kota Bandung.

Yana menganggap berbagai upaya tersebut yang mengantarkan Kota Bandung meraih ODF 100 persen.

Baca Juga: Ini Lokasi Kolam Retensi Baru yang Bakal Dibangun Pemkot Bandung untuk Atasi Banjir

“Total 151 kelurahan yang ada di Kota Bandung diklaim sudah ODF. Target kita sebenarnya di 2023, namun di 2022 sudah tercapai. Alhamdulillah,” ucapnya.

Adapun untuk menjaga tren positif ini, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung, Anhar Hadian menyebut, Pemkot Bandung berkomitmen untuk terus melakukan pengawasan bersama seluruh lapisan masyarakat.

“Klaim kita sudah 100 persen. Nanti akan dinilai oleh tim verifikasi. Dan untuk kedepannya kami berkomitmen untuk menjaganya,” ucap Anhar.

Dalam kesempatan tersebut, Plt. Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat Nina Susana mengapresiasi seluruh upaya Pemkot Bandung dalam menghadirkan ODF 100 persen.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Kabupaten Bandung Kamis 26 Januari 2023 Ada Dimana? Datangi 2 Lokasi Ini

Menurutnya, Kota Bandung sudah melangkah jauh dari capaian-capaian di tahun sebelumnya.

“Insya Allah, 2023 Kota Bandung akan meraih ODF 100 persen,” ujar Nina.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x