Stadion GBLA Masuk Kategori Baik, Siap Gelar Laga Tunda Persib vs Persija?

- 1 Januari 2023, 18:30 WIB
Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Gedebage.
Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Gedebage. /Pikiran Rakyat/Harry Surjana/

MAPAY BANDUNG - Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) masuk dalam kategori "Baik" berdasarkan dari hasil risk assessment yang dilakukan tim Mabes Polri.

Atas adanya penilaian semua aspek tersebut, penyelenggara pertandingan Persib memenuhi standar keselamatan dan keamanan untuk menggelar laga termasuk duel Persib vs Persija.

Meskipun mendapat nilai tinggi, hasil tersebut tetap membuat Persib dan pengelola GBLA punya pekerjaan rumah untuk terus meningkatkan standar penyelenggaraan sebuah pertandingan.

Baca Juga: Kota Bandung Dipenuhi Banyak Acara di Tahun 2023, Mulai dari Festival Musik hingga Kuliner, Simak Jadwalnya!

“Risk assessment yang diinisiasi Ditpamobvit Polda Jawa Barat kami jadikan acuan untuk memperbaiki dan itu sebagai syarat penyelenggaraan Liga 1 2022/2023. Tentunya, masih banyak hal yang perlu kami tingkatkan agar lebih baik lagi,” ucap General Coordinator PERSIB, Budhi Bram Rachman.

Seperti diketahui duel Persib vs Persija akan berlangsung pada Rabu 11 Januari 2023.

Baca Juga: Innalilahi! Wabup Kaur Bengkulu Jadi Korban Kembang Api Meledak saat Malam Tahun Baru, 2 Jari Diduga Terputus

Baca Juga: Laga Tunda Persib vs Persija Digelar 11 Januari 2023, David da Silva Siap Kembali Cetak Gol

Untuk tempatnya, PT Liga Indonesia Baru (LIB) mencantumkan dua venue yaitu Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GLBA), dan Stadion Si Jalak Harupat.***

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x