Usut Insiden 2 Bobotoh Meninggal Dunia, Polda Jabar Kini Periksa Petugas Stadion GBLA

- 20 Juni 2022, 15:57 WIB
Bobotoh berduka, 2 orang suporter Persib dikabarkan meninggal dunia di Stadion GBLA
Bobotoh berduka, 2 orang suporter Persib dikabarkan meninggal dunia di Stadion GBLA /HUMAS BANDUNG

MAPAY BANDUNG - Polda Jabar kini melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah petugas Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), yang bertugas saat Persib vs Persebaya pada gelaran Piala Presiden, Jumat 17 Juni 2022 lalu.

Pemeriksaan ini dilakukan Polda Jabar, untuk mengusut insiden 2 Bobotoh meninggal dunia, yang diduga karena berdesakkan di pintu masuk stadion.

Pemeriksaan petugas GBLA ini, disampaikan langsung oleh Kabidhumas Polda Jabar, Kombes Pol Ibrahim Tompo.

"Untuk melakukan pendalaman, kami harus tahu dulu faktor penyebab kejadian itu dulu, sehingga baru kami bisa urai kepada siapa yang harus kami periksa lagi," tutur Kombes Pol Ibrahim Tompo, yang dikutip MapayBandung.com dari ANTARA, Senin 20 Juni 2022.

Baca Juga: Terkuak Rahasia Burung Perkutut Gacor Saat Manggung, Cukup Lakukan 3 Hal Ini, Dijamin Menang Kontes

Kombes Pol Ibrahim Tompo mengatakan, para petugas GBLA tersebut diperiksa dengan wawancara dan belum masuk ke ranah perkara.

Namun, Ibrahim Tompo juga belum mengatakan, berapa jumlah petugas yang telah diperiksa Polda Jabar.

"Untuk mendalami keterangan-keterangan dan petunjuk-petunjuk dulu, kalau panitia penyelenggara belum diperiksa," tuturnya.

Dengan adanya insiden ini, Polda Jabar juga telah memasang garis polisi di sekitar lokasi tewasnya dua Bobotoh tersebut, guna menyelidiki penyebab tragedi.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x