Meski Akui Persib Unggul di Atas Barito Putera, Robert Alberts Enggan Terbuai

- 3 September 2021, 08:40 WIB
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts /Ofisial Persib Bandung.

MAPAY BANDUNG - Pelatih Persib, Robert Alberts tak mau terbuai dengan status unggulan saat timnya menghadapi Barito Putera pada laga perdana 2021/2022 di Stadion Indomilk Arena Tangerang, Sabtu 4 September 2021.

Pelatih asal Belanda itu memilih fokus mempersiapkan timnya agar tampil baik di laga mendatang.

"Di atas kertas, kami terlihat menjadi tim yang diunggulkan. Namun momen ini adalah waktu bagi kami untuk bermain bersama dan menunjukkan bahwa setiap pemain bisa tampil baik," kata pelatih berusia 66 tahun ini, Selasa 2 September 2021.

Baca Juga: Tak Hanya di Kota Bandung, Ruas Jalan di Cileunyi pun Terapkan Aturan Ganjil Genap Mulai Hari Ini

Robert menjelaskan, persiapan tim menghadapi kompetisi dinilai kurang ideal.

Pangeran Biru baru menjalani latihan perdananya secara kolektif pada 26 Agustus lalu dan tak menggelar pemusatan latihan yang biasa dilakukan di masa pramusim.

"Kami tidak melakukan uji tanding sehingga tidak bisa menguji kualitas setiap pemain di masa persiapan sebelumnya. Pertandingan di awal Liga ini akan memberi kami jawaban sehingga kami tahu kekurangan dan memperbaikinya," paparnya.

Baca Juga: Persib Boyong 20 Pemain ke Tangerang, Supardi Ditinggal di Bandung

Halaman:

Editor: Haidar Rais

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah