Pemain Persib Bandung Percaya Bojan Hodak Bisa Bawa Maung Bandung Raih Hasil Maksimal

27 Juli 2023, 14:45 WIB
Pelatih anyar Persib Bandung Bojan Hodak.*/Instagram/@bojanhodakluka /

 

MAPAY BANDUNG - Persib Bandung telah mengumumkan pelatih anyar mereka, Bojan Hodak yang akan memimpin Ezra Walian cs mengarungi sengitnya persaingan Liga 1 2023/24.

Bojan Hodak diumumkan pada Rabu 26 Juli 2023 sebelum Persib melakukan pertandingan tandang ke Kediri melawan Persik.

Pelatih asal Kroasia itu mendapatkan kontrak satu musim dengan opsi perpanjangan di Persib.

Ia diharapkan bisa memperbaiki performa Persib di liga yang sulit memenangkan pertandingan hingga pekan keempat. Gawang mereka juga sudah bobol 10 kali.

Baca Juga: Hasil Preseason Arsenal vs Barcelona: Hujan Gol Terjadi di Amerika, the Gooners Pesta Gol El Barca Terbantai

Kehadiran Bojan Hodak menurut Ezra Walian, penyerang Persib, bisa membangkitkan semangat untuk tampil lebih fight.

Kemenangan menjadi target Persib ketika tanding di Stadion Brawijaya kontra Persib, Jumat 28 Juli 2023.

“Semua pemain tidak senang karena tidak dapat tiga poin, kami harus menang dan saya pikir coach (Hodak) datang ke sini, mau kasih tiga poin dan fight untuk juara,” kata Ezra.

Baca Juga: Tak Mau Jadi Lumbung Gol, Passos Minta Kiper Persib Cetak Clean Sheet

Pemain yang mengenakan nomor punggung 9 ini juga rupanya pernah dilatih oleh Bojan Hodak semasa ia masih berkostum PSM Makassar di Liga 1 2020.

Kebersamaan hanya berlangsung di tiga pertandingan pasalnya, kompetisi dihentikan karena pandemi Covid-19.

“Coach Bojan orang baik, aku tiga pertandingan di PSM bersama coach Bojan tapi disayangkan ada Covid datang, dan musim kompetisi harus selesai. Ya aku tahu (Bojan), tapi tidak lama bekerja sama dengan dia,“ cerita Ezra.***

Editor: Haidar Rais

Tags

Terkini

Terpopuler