Kalah Sama Konser BLACKPINK, Laga Persija vs PERSIB Resmi Tak Bisa Digelar di GBK

1 Maret 2023, 19:40 WIB
Persib Bandung /Instagram @persib

MAPAY BANDUNG - Pertandingan Persija Jakarta vs Persib Bandung, resmi tak bisa digelar di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, pada 4 Maret 2023 mendatang.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Trunoyudo mengatakan, alasan Persija vs Persib tak bisa digelar di GBK disebabkan, karena adanya konser musik KPop BLACKPINK yang akan diselenggarakan juga di GBK.

Keputusan ini disampaikan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Trunoyudo, pada Rabu 1 Maret 2023 hari ini.

Baca Juga: Malam Ini Bela Timnas Indonesia, Pemain Persib Ini Minta Dukungan Bobotoh

"Pertandingan Persija Jakarta vs Persib Bandung, yang direncanakan akan berlangsung pada Sabtu 4 Maret 2023 pukul 15.00 WIB dibatalkan/ditunda," kata Trunoyudo, dari pesan yang diterima MapayBandung.com, Rabu 1 Maret 2023.

Menurutnya, Stadion GBK saat ini tidak bisa digunakan untuk penyelenggaraan sepak bola, sebab, sudah di booking oleh panpel musik KPop BLACKPINK.

Baca Juga: 3 HOME 2 AWAY! Inilah Jadwal Lengkap PERSIB Bandung di Bulan Maret 2023, Ketemu Persija di Tanggal Segini

"Alasannya, karena dari pihak Stadion Utama GBK Senayan Jakpus karena sudah di booking oleh panitia penyelenggara Pertunjukan Musik Korea BLACKPINK, dan mereka sudah mulai membangun panggung," katanya.

Sementara untuk surat pembatalan laga Persija vs Persib, pihaknya hingga saat ini masih menunggu surat dari Liga Indonesia Baru.

"Untuk surat pembatalan/ tunda masih menunggu karena masih menunggu surat dari Liga Indonesia Baru (LIB)," tulisnya.***

_______________________

Ikuti berita terbaru MapayBandung.com di Google News, KLIK DI SINI.

Editor: Haidar Rais

Tags

Terkini

Terpopuler