2 Kali Uji Coba 2 Kali Timnas Indonesia U-20 Kalah, Indra Sjafri: Hasil Akhir Bukan Tujuan Utama

- 31 Januari 2024, 08:30 WIB
Timnas Indonesia U-20
Timnas Indonesia U-20 /Foto: pssi.org/

JAKARTA, MAPAYBANDUNG.COM - Timnas Indonesia U-20 kembali menelan kekalahan usai takluk dari Uzbekistan U-20 dengan skor 2-3 dalam laga uji coba internasional, di Stadion Madya Jakarta, Selasa 30 Januari 2024 kemarin malam.

Kekalahan ini merupakan kali kedua, sebelumnya Timnas Indonesia U-20 juga kalah dari Thailand U-20 dengan skor 1-2, Jumat (26/1) dalam laga uji coba yang sama. Meski demikian, pelatih Timnas Indonesia U-20 Indra Sjafri mengatakan, bahwa hasil akhir bukanlah tujuan utama.

Baca Juga: Persib Siap Sambut Kedatangan 2 Pemain dari Qatar Jelang Lawan Persis Solo, Ini Profilnya

Sebelum melawan Uzbekistan, Indra Sjafri menjelaskan, uji coba melawan Thailand dan Uzbekistan merupakan bagian dari proses pembentukan Timnas Indonesia U-20 untuk Piala AFF U-19 2024.

Kemudian Kualifikasi Piala Asia U-20 2025, hingga target jangka panjang yaitu lolos ke putaran final Piala Dunia U-20 2025 di Chile.

Baca Juga: Persib Main di GBLA! Berikut Tips Agar Terhindar Kemacetan di Gedebage Bandung Minggu 4 Februari 2024

"Kami memastikan siapa sih sebenarnya pemain-pemain yang kualitasnya kita inginkan dan masuk ke dalam kualifikasi kita," kata Indra Sjafri, dikutip MapayBandung.com dari PSSI, Rabu 31 Januari 2024.

"Dari parameter tes yang kita lakukan sebelumnya dan dari dua kali uji coba ini termasuk beberapa kali internal game menjadi catatan kita nanti untuk di akhir bulan ini kita akan melakukan evaluasi, siapa yang lanjut dan siapa yang akan dipanggil," katanya.

Baca Juga: HATUR NUHUN! Pemain Persib Berpaspor Filipina Ini Sampaikan Salam Perpisahan: Sampai Jumpa Lagi

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x