Kalah Jauh dari ERICK THOHIR di Bursa Ketum PSSI, La Nyalla Mattalitti: Legowo, Ini Takdir

- 16 Februari 2023, 13:47 WIB
La Nyalla Mattalitti kalah telak dari Erick Thohir, yang menjadi pesaing utamanya di bursa Ketum PSSI.
La Nyalla Mattalitti kalah telak dari Erick Thohir, yang menjadi pesaing utamanya di bursa Ketum PSSI. /prfmnews/

MAPAY BANDUNG - Ketua DPD RI yang juga mencalonkan diri sebagai Ketua Umum PSSI, La Nyalla Mattalitti, mengungkapkan dirinya tidak mempermasalahkan soal terpilihnya Erick Thohir sebagai Ketum PSSI 2023-2027.

Bahkan, La Nyalla Mattalitti menyebut, hal ini sudah menjadi takdir yang tidak bisa diperdebatkan, sehingga, ia pun legowo walaupun tidak terpilih menjadi Ketua Umum PSSI Periode baru.

La Nyalla Mattalitti legowo

Baca Juga: Unggul Telak dari La Nyalla, ERICK THOHIR Kini Resmi Jadi Ketua Umum PSSI Periode 2023-2027

"Saya legowo, ini takdir," kata La Nyalla Mattalitti, pasca terpilihnya Erick Thohir jadi Ketum PSSI, di Hotel Shangri-La, Jakarta, pada Kamis 16 Februari 2023 hari ini.

"Kita boleh berusaha semaksimal mungkin, tapi kalau kita tidak dicapai, berarti kita diselamatkan oleh Allah SWT. Ini yang terbaik menurut Allah," katanya.

Pada kesempatan yang sama, La Nyalla Mattalitti berharap Erick Thohir tidak memasukkan pengurus PSSI lama di dalam struktur kepengurusan yang baru.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x